Usai Intip Permainan Barca, Solskjaer Gelar Latihan Dadakan

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer
Sumber :
  • Instagram/@olegunnarsolskjaer_official20

VIVA – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, begitu serius dalam menyiapkan taktik dan strategi demi menghadapi Barcelona di perempatfinal Liga Champions, tengah pekan ini. Solskjaer sampai harus mengintip langsung permainan Barca saat jumpa Atletico Madrid, akhir pekan lalu.

Barcelona Lalui Pertandingan'Gila' di Markas Benfica

Solskjaer tertangkap kamera sedang berada di Camp Nou untuk menyaksikan performa Lionel Messi cs. Tak henti-hentinya, Solskjaer menuliskan catatan saat Barca berlaga.

Usai mendapatkan bahan yang cukup, Solskjaer langsung kembali ke Carrington, markas latihan MU. Seketika, dilansir Daily Mirror, Solskjaer menghubungi para pemain Setan Merah dan secara mendadak mengumumkan jadwal latihan pada Minggu 7 April 2019.

Statistik Mitchel Bakker saat Lawan Liverpool di Liga Champions

Tak biasanya latihan digelar pada Minggu. Namun, karena lawan yang dihadapi adalah Barca, Solskjaer mengambil kebijakan berbeda.

Dan, dalam latihan itu, Solskjaer memberikan skema bagaimana untuk meredam permainan Barca.

Liverpool Makin Ganas, 7 Kemenangan Beruntun di Liga Champions

MU memang diuntungkan dengan jadwal jelang duel kontra Barca. Sebab, delapan hari jelang duel kontra Blaugrana, MU sama sekali tak bertanding. (ren)

Girona Vs AC Milan

Daftar 9 Tim yang Gugur di Liga Champions

Sebanyak sembilan tim gugur hingga matchday ketujuh Liga Champions 2024/2025. Terbaru, ada Girona, Sparta Prague, dan RB Salzburg. 

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2025