Sengit, Korea Selatan Lolos ke Perempatfinal Piala Asia 2019
- http://www.the-afc.com
VIVA – Korea Selatan melaju ke perempatfinal Piala Asia 2019 usai menekuk Bahrain 2-1 di babak 16 besar yang digelar di Al Rashid Stadium, Selasa 22 Januari 2019.
Duel berlangsung ketat sejak awal. Korea Selatan mendapat perlawanan ketat dari Bahrain. Kedua tim saling balas serangan.
Korea Selatan unggul lebih dulu di penghujung babak pertama. Gol pemecah kebuntuan Korea Selatan dibukukan oleh Hwang Hee Chan di menit 43.
Namun, di menit 77, Bahrain berhasil menyamakan kedudukan. Mohamed Al Romaihi sukses memperdaya kiper Korea Selatan, Kim Seung-Gyu.
Skor 1-1 bertahan hingga waktu normal (90 menit). Kedudukan sama kuat membuat pertandingan dilanjutkan di babak perpanjangan waktu.
Di menit 105+2, Korea Selatan kembali unggul. Kali ini gol dicetak Kim Jin-Su memaksimalkan umpan Lee Yong. Korea Selatan pun menang 2-1 atas Bahrain.
Dengan kemenangan ini, Korea Selatan sukses melaju ke perempatfinal Piala Asia 2019. Korea Selatan selanjutnya akan menghadapi pemenang antara Qatar Vs Irak di perempatfinal.
Susunan Pemain:
Korea Selatan: Kim Seung-Gyu, Kim Young-Gwon, Kim Minjae, Hong Chul (Kim Jin-Su 96'), Lee Yong, Son Heung-Min, Jung Woo-Young, In-Beom Hwang (Lee Seung-Woo 89'), Hwang Ui-Jo, Lee Chung-Yong (Ju Se-Jong 68'), Hwang Hee-Chan (Ji Dong-Won 80')
Bahrain: Sayed Alawi, Waleed Al-Hayam, Hamed Mahmood, Sayed Dhiya Saeed, Sayed Redha Isa, Jamal Rashed, Kamil Al Aswad, Ali Al Safi, Mohamed Al Rohaimi, Marhoon Jasim (Mahdi Alhumaidan 71'), Ali Jaafar Madan (Sami Al-Husaini 57')