Piala Asia 2019, Australia Kalahkan Uzbekistan Lewat Adu Penalti
- twitter.com/afcasiancup
VIVA – Timnas Australia memenangkan pertandingan babak 16 besar Piala Asia 2019 atas Uzbekistan di Sheikh Khalifa International Stadium, Senin 21 Januari 2019 malam WIB. Laga ini harus diakhiri dengan drama adu penalti.
Australia dibuat kesulitan oleh Uzbekistan di babak pertama. Kecepatan menjadi andalan tim besutan Hector Cuper guna membuat lini pertahanan lawan kewalahan.
Meski kedua tim saling jual beli serangan sepanjang babak pertama, namun tidak ada gol yang tercipta. Usai turun minum, tempo permainan tetap seperti awal.
Namun, Australia tak ingin lagi dibuat kewalahan. Mereka coba memainkan bola lebih lambat sehingga bisa menekan pertahanan Uzbekistan.
Total ada sembilan peluang yang diciptakan Australia di paruh kedua pertandingan. Namun, sayangnya Mark Milligan dan kawan-kawan tidak bisa memaksimalkannya.
Pertandingan pun dilanjutkan ke babak tambahan waktu. Dalam 30 menit yang dilalui, skor imbang tanpa gol masih tetap bertahan.
Untuk mencari pemenang, pertandingan pun berlanjut ke drama adu penalti. Ketegangan terjadi di sini, dan akhirnya Australia keluar sebagai pemenang dengan skor 4-2.
Kiper Australia, Mathew Ryan menjadi pahlawan pada pertandingan ini. Dia mampu menahan dua eksekusi penalti pemain Uzbekistan, Islom Tuhtahujaev dan Marat Bikmoev.
Kemenangan ini membawa Australia ke babak perempat final Piala Asia 2019. Mereka tinggal menanti lawan, yakni pemenang pertandingan antara Uni Emirat Arab melawan Kyrgizstan.
Susunan Pemain:
Australia: Mathew Ryan; Milos Degenek, Trent Sainsbury, Aziz Behich, Rhyan Grant, Tom Rogic, Mark Milligan, Jackson Irvine, Jamie Maclaren (Apostolos Giannou 75'), Christopher Ikonomidis (Robbie Kruse 96'), Mabil (Matthew Leckie 68').
Uzbekistan: Ignatiy Nesterov; Anzul Ismailov, Islom Tuhtahujaev, Oleg Zoteev (Farrukh Sayfiev 105'), Davronbek Khasimov, Otabek Shukurov, Javokhir Sidikov (Ikromjon Alibaev 73'), Ahmedov Shomurodov (Marat Bikmoev 104'), Jaloliddin Masharipov, Dostonbek Khamdamov.