Drama 5 Gol, Portugal Bekap Polandia Tanpa Ronaldo

Pertandingan Polandia kontra Portugal di ajang UEFA Nations League
Sumber :
  • Twitter/@FIFAcom

VIVA – Tanpa diperkuat megabintang, Cristiano Ronaldo, Timnas Portugal tetap mampu memetik kemenangan atas Polandia. Melawat ke Slaski Stadium, Chorzow, dalam laga Grup 3 UEFA Nations League armada Selecao das Quinas menang tipis 3-2, Jumat 12 Oktober 2018 dini hari WIB.

Gol ke-908 Cristiano Ronaldo

Polandia yang bertindak sebagai tuan rumah mampu unggul lebih dulu di menit 18. Penyerang muda, Krzystof Piatek, mampu membobol gawang Rui Patricio usai memaksimalkan umpan sepak pojok Rafal Kurzawa.

Portugal kemudian mampu menyamakan kedudukan di menit 31, lewat gol penyerang muda, Andre Silva. Memanfaatkan umpan terukur Pizzi, Silva mampu melepaskan sepakan mendatar untuk mengoyak gawang Lukasz Fabianski.

Daftar 31 Peserta Piala Dunia Antarklub 2025, Ada Klubnya Messi dan Ronaldo?

Jelang babak pertama berakhir, Portugal berbalik unggul. Gagal mengontrol bola dengan baik setelah menerima operan Kurzawa, defender senior, Kamil Glik, malah membobol gawangnya sendiri. Portugal unggul 2-1.

Bernardo Silva kemudian memperbesar keunggulan Portugal saat babak kedua baru berjalan tujuh menit. Sukses melewati tiga pemain Polandia, sepakan melengkung bintang Manchester City ini bersarang di gawang Fabianski.

Bintang Muda Real Madrid Juara Tilawah Alquran di Negaranya

Gelandang veteran Polandia, Jakub Blaszczykowski, sempat membawa Polandia menipiskan jarak menjadi 2-3 lewat golnya di menit 77. Kesalahan Pepe harus dibayar mahal oleh gol Blaszczykowski.

Sayang, gol Blaszczykowski gagal menyelamatkan Polandia dari kekalahan. Hingga akhir pertandingan, Portugal mampu mempertahankan keunggulan 3-2 atas Polandia.

Susunan Pemain:

Polandia: Lukasz Fabianski (gk); Bartosz Bereszynski (Tomasz Kedziora'46), Kamil Glik, Jan Bednarek, Artur Jedrzejczyk, Piotr Zelinski, Grzegorz Krychowiak,  Mateusz Klich (Jakub Blaszczykowski'63), Rafal Kurzawa (Kamil Grosicki'64), Robert Lewandowski, Krzysztof Piatek.

Portugal: Rui Patricio (gk); Joao Cancelo, Pepe, Ruben Dias, Mario Rui, Ruben Neves, William Carvalho, Pizzi (Renato Sanches'75), Rafa Silva, Bernardo Silva, Andre Silva.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya