Prancis Siap Hadapi Segala Kemungkinan Taktik Belgia

Pelatih Prancis, Didier Deschamps (kiri).
Sumber :
  • REUTERS/John Sibley

VIVA - Prancis akan menantang Belgia pada semifinal Piala Dunia 2018, Rabu 11 Juli 2018 dini hari WIB. Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, menyatakan timnya selalu siap meladeni segala taktik yang dipakai Belgia.

Hasil UEFA Nations League: Timnas Italia Bekuk Prancis, Israel Hancur, Erling Haaland Mandul

Belgia secara mengejutkan bisa melaju hingga semifinal. Mereka berhasil menyingkirkan Brasil dengan skor 2-1 di perempatfinal.

Romelu Lukaku cs juga tercatat selalu menang pada putaran final. Deschamps mengaku tidak akan kaget dengan segala taktik yang bakal diterapkan Belgia nantinya.

Romelu Lukaku Sedang Jadi Musuh Publik Belgia

"Belgia memainkan laga yang luar biasa melawan Brasil dengan taktik yang spesifik. Apakah mereka akan melakukan hal serupa melawan kami? Mungkin saja," ujar Deschamps dilansir Marca.

Pelatih berusia 49 tahun itu mengaku Les Bleus siap untuk beradaptasi dengan strategi yang akan dimainkan Belgia. Rencana itu akan tetap sama walau tim asuhan Roberto Martinez itu tak diperkuat Thomas Meunier karena sanksi akumulasi kartu.

Romelu Lukaku Pasti Menyesal Tinggalkan Inter Milan

"Kami akan siap dan beradaptasi dengan organisasi permainan Belgia, apapun strateginya, seiring absennya Thomas Meunier," sambungnya.

Sementara itu, Prancis semakin dekat dengan gelar Piala Dunia kedua mereka. Prancis pertama kali meraih trofi paling bergengsi di dunia itu saat menjadi tuan rumah pada 1998. (one)

Kevin De Bruyne saat Belgia melawan Prancis

Kevin De Bruyne Marah-marah, Rekan Setimnya Tak Mau Melawan

Kevin De Bruyne melampiaskan amarahnya kepada para pemain Timnas Belgia usai kalah 0-2 dari Timnas Prancis dalam pertandingan UEFA Nations League.

img_title
VIVA.co.id
12 September 2024