Spanyol Tersingkir, Rusia Tantang Kroasia di Babak 8 Besar
- REUTERS/Maxim Shemetov
VIVA – Tim nasional Spanyol harus legawa mengakhiri petualangan di Piala Dunia 2018, hanya sampai babak 16 besar. Sebab, mereka kalah melalui drama adu penalti saat menghadapi Rusia di Luzhniki Stadium, Moskow, Minggu malam WIB, 1 Juli 2018.
Bermain imbang 1-1 selama 120 menit, pertandingan kemudian berlanjut ke adu penalti. Eksekusi dua algojo Spanyol, Koke dan Iago Aspas sukses dihalau oleh kiper Rusia, Igor Akinfeev.
Pada pertandingan babak 16 besar lainnya, Kroasia bertemu dengan Denmark di Nizhny Novgorod Stadium, Senin dini hari WIB, 2 Juli 2018. Skor imbang 1-1 juga menjadi hasil akhir selama 120 menit.
Namun, pada drama adu penalti, Denmark kalah 2-3 dari Kroasia. Tiga pemain Denmark, Christian Eriksen, Lasse Schone, dan Nicolai Jorgensen gagal menuntaskan tugasnya dengan baik.
Hasil ini membuat Kroasia melaju ke babak babak delapan besar Piala Dunia 2018. Luka Modric dan kawan-kawan menantang tuan rumah Rusia.
Mengutip laman resmi FIFA, pertandingan akan dilangsungkan pada Sabtu 7 Juli 2018 mendatang. Fisht Stadium, Sochi terpilih sebagai lokasi laga bergengsi tersebut. (asp)