Lawan Belanda, Sayap Italia Dapat 'Kado Ultah'

Winger Italia, Lorenzo Insigne (kiri).
Sumber :
  • REUTERS/Arnd Wiegmann

VIVA – Partai seru bakal berlangsung di Allianz Stadium, Turin, Selasa dini hari WIB, 5 Juni 2018. Dua raksasa yang gagal lolos ke Piala Dunia 2018, Italia dan Belanda, bentrok dalam laga persahabatan.

Mancini Ungkap Alasan Panggil Kembali Balotelli ke Timnas Italia

Ini menjadi laga ketiga Roberto Mancini sebagai pelatih Italia. Sebelumnya, Gli Azzurri menang 2-1 atas Arab Saudi dan kalah 1-3 dari Prancis di bawah kendali eks pelatih Inter Milan dan Manchester City ini.

Mancini sudah mengumumkan nama-nama yang akan masuk starting XI di laga kontra Belanda. Dia menurunkan pemain yang jarang mendapatkan kesempatan.

Cerita Takhayul Timnas Italia di EURO 2020 Dibongkar

Seperti dilansir Football Italia, muncul hal menarik dalam penentuan kapten tim. Biasanya, jabatan terhormat ini selalu dipegang oleh pemain dengan caps atau jumlah penampilan terbanyak.

Karena banyak nama baru di starter, sayap Napoli, Lorenzo Insigne, yang menjadi kapten tim. Ini seolah menjadi kado ultah untuknya. Tepat di hari ini, Senin 4 Juni 2018, Insigne berusia 27 tahun.

Mario Balotelli Kalem Tanggapi Pemanggilan Timnas Italia

Insigne sudah tampil 25 kali bersama Gli Azzurri. Dia menyumbangkan empat gol dan dua assist.

Berikut starting XI Italia saat melawan Belanda nanti:

Mattia Perin; Davide Zappacosta, Mattia Caldara, Alessio Romagnoli, Domenico Criscito; Bryan Cristante, Jorginho, Giacomo Bonaventura; Simone Verdi, Andrea Belotti, Lorenzo Insigne. (one)

Pemain KV Mechelen, Sandy Walsh

Sandy Walsh Pernah Bawa Belanda Juara Piala Eropa

Proses naturalisasi Sandy Walsh selangkah lagi rampung. Ternyata, dia pernah membela Timnas Belanda di berbagai kategori usia.

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2022