Persija Segera Cari Kiper Baru

Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Absennya kiper utama Andritany Ardhiyasa tidak bisa ditepis menjadi salah satu kelemahan Persija Jakarta, termasuk ketika melawan Home United di pentas Piala AFC. Sementara, penggantinya, Muhammad Rizky, bermain jauh dari harapan.

Piala AFC: Penakluk Bali United Ngamuk, 2 Klub Australia Tembus Final Zona ASEAN

Kiper muda ‘Macan Kemayoran’ tersebut sering membuat blunder. Padahal, bersama Andritany, Persija musim lalu menjadi tim yang paling sedikit kebobolan.

Tak pelak, performa tidak memuaskan Rizky membuat manajemen mulai melirik pelapis yang lebih baik untuk sektor penjaga gawang. Apalagi, cedera yang dialami oleh Andritany masih lama pemulihannya.

Drawing 16 Besar Liga Champions Asia: Cristiano Ronaldo Cs Tantang Sesama Klub Arab Saudi

"Sebenarnya kita masih ada satu kiper dari tim junior, tapi jam terbang masih kurang. Mungkin setelah kita evaluasi lagi, salah satu yang akan kita cari adalah kiper baru," kata manajer Persija, Ardhi Tjahjoko, kepada wartawan.

Kekecewaan Pemain Persija Usai Kalah dari Home United

PSM Makassar dan Bali United Gagal, Ini Daftar Peserta Semifinal Zona ASEAN Piala AFC

Ardhi juga menegaskan jika Persija sudah melupakan kekalahan dari Home United. Dia ingin timnya segera fokus untuk kembali berjuang meraih juara di Liga 1.

"Hasil melawan Home United membuktikan jika Dewi Fortuna tak memihak kita. Kecewa ya ada, tapi apa boleh buat kita harus terhenti sampai di sini dan terima kekalahan," ujar Ardhi.

"Target kita memang tak muluk-muluk dari awal, hanya lolos grup. Selebihnya ya bonus," jelasnya. (ren)

Pertandingan semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN antara Viettel vs KL City FC.

Liga Champions Asia dan Piala AFC Berubah Format Musim Depan, Klub Indonesia Ikut yang Mana?

Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) melakukan perubahan besar-besaran untuk format kompetisi antarklub Asia musim depan. Jadi seperti apa musim depan?

img_title
VIVA.co.id
7 April 2024