Fakta: Malaikat Maut Persija Ternyata Eks Pemain Persib

Penyerang Home United FC, Shahril Ishak (kanan)
Sumber :
  • FOX Sports Asia

VIVA – Perjuangan Persija Jakarta untuk mengharumkan nama Indonesia di ajang Piala AFC akhirnya berakhir. Pasukan Stefano Cugurra Teco didepak wakil Singapura, Home United FC di babak senifinal Zona Asia Tenggara.

Bojan Hodak Kembali Rayu Asnawi Mangkualam untuk Gabung Persib Bandung

Mimpi Persija akhirnya terkubur setelah kalah 1-3 dari Home United dalam laga leg 2 semifinal Piala AFC Zona Asia Tenggara, dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa 15 Mei 2018 WIB.

Secara agregat, Persija kalah dengan skor telak 3-6 dari Home United. Sebab sebelumnya, Persija juga menelan kekalahan tipis 2-3 saat melawat ke Jalan Besar Stadium dalam laga leg 1.

Bos Persib Gunakan Hak Pilihnya di Pilkada 2024, Ini Harapannya untuk Sepakbola Jabar

Di balik kekalahan Persija, tersimpan ada fakta menarik untuk diketahui. Ya, pencetak dua dari tiga gol kemenangan Home United di laga leg 2 ternyata adalah mantan serdadu musuh bebuyutan Persija, Persib Bandung.

Dia adalah Shahril Ishak, gelandang serang veteran milik Home United. Ishak berhasil mencetak gol cepat saat laga baru berjalan enam menit. Hanya berselang enam menit, bintang berusia 34 tahun ini berhasil menggandakan keunggulan Home United, lewat aksi brace-nya.

Persib Dalam Mood Bagus, Siap Hajar Port FC di Liga Champions Asia 2

Ternyata, Ishak bukan sosol yang asing buat Persija. Sebab, Ishak pasti pernah merasakan atmosfer duel panas kontra Persija sebelum membela Home United. Ya, Ishak pernah berkiprah bersama Persib.

Dikutip data dari Soccerway, Shahril pernah berseragam biru kebesaran Persib musim 2010/2011 silam. Shahril tampil dalam 11 laga dan berhasil mencetak 8 gol untuk Maung Bandung selama satu musim. Tak cuma itu, Shahril juga pernah menjadi Pemain Terbaik Piala AFF 2012, saat membawa Singapura juara di ajang tersebut. 

Pelatih Port FC, Rangsan Viwatchaichok (foto: Dede Idrus)

Diimbangi Persib, Begini Respon Pelatih Port FC

Diimbangi Persib, Begini Respon Pelatih Port FC

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024