Kekinya Pemain Buangan Usai Dipermalukan Real Madrid

Gelandang Bayern Munich, James Rodriguez.
Sumber :
  • REUTERS/Aly Song

VIVA – Gelandang Bayern Munich, James Rodriguez, mengaku tak terima atas kemenangan Real Madrid di Allianz Arena dalam semifinal leg 1 Liga Champions, Rabu 25 April 2018 atau Kamis dini hari WIB. James merasa seharusnya Madrid kalah di laga tersebut.

Real Madrid Makin Intens Dekati William Saliba

James merasa begitu marah karena Bayern kalah 1-2 dari Madrid. "Apalagi kami bermain bagus," sesal James dilansir Marca.

Kemenangan tim yang membuangnya ke Bayern itu, disebut James, sebagai hadiah. Sebab, para pemain Bayern tampil begitu tumpul.

Real Madrid Dapat Kabar Baik, David Alaba Akhirnya...

"Mereka punya dua kesempatan emas dan berujung gol. Sedangkan, kami punya empat atau lima, tapi cuma satu gol yang tercipta," kata pemain internasional Kolombia tersebut.

Tugas Bayern kini cukup sulit. Mereka harus menang dengan minimal skor 2-0 dalam leg 2 di Santiago Bernabeu.

Real Madrid Untung, Incarannya Sudah Ngomong Mau Cabut dari Liverpool

James tahu, bukan perkara mudah menundukkan Madrid di Bernabeu. Namun, dia tetap yakin Madrid bisa dikalahkan Die Roten.

"Kami harus fokus dan mengambil keuntungan dari berbagai kesempatan yang didapat," ujar James.

SEVENTEEN FOLLOW FELLOW EXHIBITION IN JAKARTA, Foto: Isra Berlian

11 Konser Musik Internasional Bakal Hibur Warga +62 di 2025, Ada SEVENTEEN hingga NIKI Manggung di Jakarta

Sejumlah musisi dunia mulai mempersiapkan diri untuk tampil konser di Indonesia 2025. Selain SEVENTEEN hingga NIKI manggung di Jakarta. Ada artis siapa lagi?

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025