Ferdinand Sinaga Keluar dari Klub Malaysia
- Indonesiansc.com
VIVA – Ferdinand Sinaga tak lagi melanjutkan kariernya bersama klub asal Malaysia, Kelantan FA. Padahal dia baru beberapa bulan berada di sana.
Presiden Persatuan Sepakbola Kelantan (KAFA), Bibi Ramjani Ilias Khan, mengatakan kedua belah pihak sudah sepakat untuk memutus kontrak. Namun, karena pertimbangan istrinya yang akan melahirkan, dia memilih pulang ke Indonesia.
"Hasil pembicaraan dengan Ferdinand, dia bersedia untuk mundur dari tim karena sebab tertentu," ujar Ramjani, seperti dikutip dari Berita Harian.
"Dia pemain bagus, tetapi kita memikirkan istrinya karena akan melahirkan dalam sebulan lagi, dan beberapa masalah lain, kami coba memahami," katanya.
Terkait dengan pembayaran gaji selama berada di Kelantan FA, Ramjani mengaku akan tetap membayar. Ferdinand sendiri hanya meminta bayaran untuk bulan Maret.
Bersama Kelantan, Ferdinand belum maksimal dalam menunjukkan performa. Dia baru mencetak satu gol, itu pun ketika pertandingan persahabatan melawan Kuantan FA. (ase)