Lima Fakta Menarik Jelang Bayern Munich Vs Besiktas
- REUTERS/Michaela Rehle
VIVA – Bayern Munich akan menjamu Besiktas di leg 1 babak 16 besar Liga Champions. Laga ini berlangsung di Allianz Arena, Rabu dini hari WIB, 21 Februari 2018.
Bayern lebih diunggulkan di laga ini. Mereka baru saja meraih 13 kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Namun, Besiktas bisa saja mengejutkan. Apalagi mereka sukses menjuarai Grup G di babak penyisihan, dengan rekor tak terkalahkan.
Berikut lima fakta menarik jelang Bayern vs Besiktas, seperti dilansir Opta:
1. Bayern sukses enam kali menembus semifinal Liga Champions, dalam delapan musim terakhir. Sedangkan bagi Besiktas, ini partisipasi mereka di fase knockout Liga Champions.
2. Di Allianz Arena, Bayern sukses menang 19 kali dalam 20 pertandingan terakhir di Liga Champions. Satu-satunya kekalahan, terjadi saat melawan Real Madrid, di perempatfinal musim lalu (kalah 1-2).
3. Besiktas menjadi satu-satunya tim yang menyapu bersih kemenangan di tiga pertandingan tandang di penyisihan grup Liga Champions musim ini. Mereka juga menjadi salah satu dari empat tim yang tak terkalahkan di penyisihan grup, bersama Barcelona, Liverpool, dan Tottenham Hotspur.
4. Bomber Bayern, Robert Lewandowski, sukses mencetak 17 gol dalam 16 pertandingan terakhir di Liga Champions di Allianz Arena. Pemain asal Polandia ini sudah tampil dalam 20 pertandingan di fase knockout Liga Champions.
5. Rasio kemenangan pelatih Bayern, Jupp Heynckes, di Liga Champions mencapai 71 persen (29 kemenangan dari 41 pertandingan).