Pelatih Timnas Indonesia Sudah Pegang Kekuatan Islandia
- VIVA.co.id/Riki Ilham Rafles
VIVA – Pelatih tim nasional Indonesia, Luis Milla Aspas, mengaku sudah mengantongi kekuatan Islandia. Kedua tim akan bentrok di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu 14 Januari 2018.
Milla sudah menyaksikan bagaimana Islandia membantai Indonesia Selection dengan skor enam gol tanpa balas beberapa hari lalu. Transisi menyerang dan bertahan cepat menjadi keunggulan skuat asuhan Heimir Hallgrímsson.
"Islandia tim menyerang dan punya transisi yang cepat. Mereka kerap main direct ball, dan punya tinggi tubuh yang bagus," kata Milla, dalam konferensi pers jelang pertandingan.
Juru taktik asal Spanyol tersebut sudah memiliki resep jitu untuk menangkal kekuatan Islandia. Permainan kolektif dengan mengandalkan operan pendek sudah diinstruksikan kepada penggawa Skuat Garuda.
"Ini bagian pembelajaran bagi kami. Kami akan coba bermain dekat, rapat, dan tidak cepat kehilangan bola. Saya percaya Indonesia bisa menyulitkan Islandia di pertandingan besok," tuturnya.
Melawan tim peserta Piala Dunia 2018, diakui Milla harus dimanfaatkan betul oleh anak asuhnya. Belajar sekaligus mengasah mental jelang turun di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang mendatang.