Menggila di Babak II, Timnas Indonesia U-19 Gilas Brunei

Ilustrasi pemain Timnas U-19 merayakan gol.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Tim nasional Indonesia sukses menggilas Brunei Darussalam dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19. Bermain di Public Paju Stadium, Korea Selatan, Selasa 31 Oktober 2017, Timnas U-19 menang telak 5-0.

HUT ke-79 RI Jadi Momentum Kebangkitan Timnas Indonesia

Timnas U-19 membuka keunggulan pada menit 13. Umpan silang Firza Handika disambut dengan sundulan terukur oleh Rafli Mursalim.

Unggul satu gol, Timnas U-19 tak berhenti mendikte permainan Brunei. Namun, baru pada menit 44 keunggulan Egy Maulana Vikri bertambah melalui gol bunuh diri Hariz Herman.

Talenta Muda Indonesia Bersaing Lawan China dan Jepang di Garuda Intenational Cup 2024

Di babak pertama, Timnas U-19 mampu menguasai jalannya pertandingan. Tak heran jika statistik menujukkan penguasaan bola skuat asuhan Indra Sjafri mencapai 82 persen.

Usai turun minum, tempo permainan tak berubah. Skuat Garuda Muda masih terus menguasai jalannya laga dengan memainkan umpan-umpan pendek.

12 Pemain Tambahan Timnas Indonesia U-19 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Hasilnya lima menit babak kedua bergulir, Timnas U-19 menambah keunggulan menjadi 3-0. Congkelan Muhammad Iqbal usai berkolaborasi dengan Rafli tak mampu dibendung kiper Brunei, Mutalip Awg.

Egy seolah tak mau kalah dari rekan setimnya. Pemain bernomor punggung 10 itu ikut mencatatkan nama di papan skor pada menit 55. Dikepung banyak pemain lawan, dia melepaskan tendangan mendatar ke sudut kanan gawang.

Pada menit ke-60, giliran Saddil Ramdani yang mencetak gol. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti melesat tajam di sisi kanan bawah gawang Brunei.

Skor 5-0 untuk keunggulan Timnas U-19 tak berubah hingga laga usai. Kemenangan ini membawa Skuat Garuda Muda bertengger di posisi puncak klasemen, unggul selisih gol dari Malaysia yang juga menang melawan Timor Leste.

Susunan pemain:

Timnas Indonesia U-19: Muhammad Aqil Savik; Rifad Marasabessy Nurhidayat Haji Haris, Rachmat Irianto, Firza Handika (Samuel Simanjuntak 71'), Muhammad Iqbal, Asnawi Mangkualam (Syahrian Abimanyu 46'), Muhammad Luthfi, Witan Sulaeman (Saddil Ramdani 46'), Egy Maulana Vikri, Rafli Mursalim

Brunei Darussalam: Mutalip Awg; Rahimin Abdul Ghani, Abdul Wadud Ramli, Nur Aiman, Nur Asyraffahmi, Hadif Aiman (Firdaus Fadzullah 31'), Adi Shukry (Syazwan Haji Sahrin 85'), Danish Aslan, Nazhan Zulkifle, Hariz Herman, Salleh Emzah (Khairul Alimin 81')

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya