Gilas Mitra Kukar, Bali United ke Puncak Klasemen Liga 1

Eks bomber Bali United, Sylvano Comvalius
Sumber :
  • Twitter/@BaliUtd

VIVA.co.id – Poin sempurna sukses diraih Bali United dalam laga kandang kontra Mitra Kukar. Menjamu Mitra Kukar di Stadion Kapten I Wayan Dipta dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-21, Bali United menang telak 6-1, Minggu 27 Agustus 2017 WIB.

Tampil dengan kekuatan penuh, Bali United mampu mendominasi jalannya laga. Aksi impresif penyerang Bali United asal Belanda, Sylvano Comvalius, jadi salah satu kunci sukses kemenangan armada Serdadu Tridatu dalam laga ini.

Comvalius mampu mencetak gol cepat ke gawang Joice Sorongan, saat laga baru berjalan 2 menit. Comvalius mampu mengonversi umpan silang Irfan Bachdim, lewat sundulan kepalanya.

Bali United kemudian mampu menggandakan keunggulannya di menit 21. Kali ini, sepakan keras Comvalius dari luar kotak penalti memanfaatkan assist Dias Angga, kembali gagal dihalau Joice Sorongan.

Unggul 2 gol tak lantas membuat Bali United puas. Jelang babak pertama berakhir, tepatnya di menit 44, pundi gol Bali United kembali bertambah. Tendangan penalti marquee player, Nick van der Velden, kembali gagal diblok Joice Sorongan. Hingga babak pertama usai, Bali United sudah unggul 3-0.

Memasuki babak kedua, Mitra Kukar yang mengalami defisit 3 gol menaikkan tempo serangannya. Meski demikian Bali United juga tetap mampu menjaga dominasinya.

Mitra Kukar sempat memperkecil ketinggalan lewat gol Marclei Santos di menit 72. Akan tetapi, Bali United kembali mampu menambah golnya. Comvalius kembali mencatatkan namanya di papan skor, usai mencetak 2 gol dalam kurun waktu 3 menit, tepatnya menit 76 dan 79.

Masih belum puas dengan catatan golnya, Comvalius kembali menambah catatan golnya di menit 88. Gol kelima Comvalius dalam laga ini menggenapkan kemenangan besar 6-1 Bali United atas Mitra Kukar.

Mimpi Buruk bagi Bali United, Dihajar Borneo FC di Stadion Batakan

Hingga pertandingan berakhir, Bali United mampu mengunci kemenangan besar 6-1 atas Mitra Kukar. Berkat kemenangan ini, Bali United kembali menggeser Persipura Jayapura dari puncak klasemen sementara Liga 1 dengan catatan 41 poin.

Susunan Pemain:

Pelatih Semen Padang FC Ungkap Penyebab Kekalahan Lawan Bali United

Bali United: I Made Wardhana (gk); Hasim Kipuw (I Made Andhika Wijaya'77), Dias Angga, Ngurah Wahyu, Agus Nova, Marcos Flores (Stefano Lilipaly'58), Muhammad Taufiq (I Gede Sukadana'72), Nick van der Velden, Fadil Sausu, Sylvano Comvalius, Irfan Bahcdim.

Mitra Kukar: Joice Sorongan (gk); Abdul Gamal (Syaiful Ramadhan'58), Wiganda Pradika, Saepuloh Maulana, Herwin Tri Saputra, Bayu Pradana, Mohamed Sissoko, Yogi Rahadian, In Kyun-Oh (Anindito Erminarno'62), Hendra Adi Bayauw (Andre Agustiar'74), Marclei Santos.  

Hasil Pertandingan Bali United Vs Semen Padang FC: Serdadu Tridatu Tampil Perkasa
Bek Asing Persib Bandung, Gustavo Franca (Dok 2024 Asian Football Confederation)

Permohonan Dikabulkan, Duel Persib Lawan Bali United Resmi Ditunda

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengabulkan permohonan penundaan pertandingan Persib Bandung melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024