'Tangan Kanan' Alfred Riedl Siap Jadi Pelatih Timnas U-19

Asisten pelatih Timnas Indonesia, Wolfgang Pikal (kiri)
Sumber :
  • affsuzukicup.com

VIVA.co.id – Wolfgang Pikal menjadi salah satu kandidat pelatih tim nasional Indonesia U-19. Namanya menjadi salah satu dari dua kandidat yang dimunculkan dalam Kongres Tahunan PSSI di Hotel Aryaduta, Bandung, pada Minggu 8 Januari 2016.

Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza

Mantan asisten Alfred Riedl di Timnas Indonesia senior tersebut pun mengaku senang namanya bersanding dengan Indra Sjafri sebagai kandidat pelatih Skuat Garuda Muda.

"Sudah komunikasi dengan PSSI, dan kita lihat saja nanti. Prinsip saya hormat dengan Timnas, dan tetap profesional," kata Pikal melalui pesan singkat kepada VIVA.co.id, Senin 9 Januari 2016.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Andai nantinya terpilih, pria asal Austria tersebut sudah memiliki bayangan sementara. Dia akan melakukan pemantauan kepada pemain-pemain muda yang ada di Indonesia saat ini berdasarkan identifikasi talenta.

Selain itu, dia ingin program yang diusungnya nanti sejalan dengan apa yang diberikan kepada Timnas senior. Agar kelak, para pemain jebolan Garuda Muda sudah memiliki gaya bermain seperti yang diterapkan para seniornya.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

"Koordinasi dengan Ketua Umum, Sekjen, Direktur Teknik, dan pelatih Timnas senior. Karena kita harus punya filosofi bermain yang sama sistemnya dengan Timnas senior," tutur Pikal.

Meski nama kandidat pelatih dari berbagai jenjang sudah diumumkan pada Kongres Tahunan 2017, namun PSSI belum bisa memberi keputusan. Rencananya, Komite Eksekutif akan menggelar pertemuan untuk menjatuhkan pilihan. (one)

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary

2.086 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Indonesia Vs Filipina

Ribuan aparat gabungan dikerahkan untuk menjaga dan mengawal jalannya laga sepak bola antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung

img_title
VIVA.co.id
11 Juni 2024