Malaysia Lega 'Pisah' dari Indonesia di Piala AFF

Final Piala AFF Indonesia vs Malaysia
Sumber :
  • ANTARA/Prasetyo Utomo
VIVA.co.id
2.086 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Indonesia Vs Filipina
- Tim nasional Malaysia mengaku lega tidak masuk satu grup dengan Indonesia pada Piala AFF 2016 nanti. Selain bisa mengganggu persiapan, sosok Thailand juga artinya bisa dihindari.

Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza
Pada pengundian hari Selasa kemarin, 2 Agustus 2016, di Yangon, Myanmar, Indonesia masuk ke dalam Grup A bersama tuan rumah, Filipina, sang juara bertahan, Thailand, dan juara empat kali, Singapura.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi
Sementara Malaysia masuk Grup B dengan tuan rumah, Myanmar, Vietnam, dan juara babak kualifikasi yang baru akan ditentukan Oktober mendatang.

Hasil pengundian itu pun membuat "Harimau Malaya" bisa menghela nafas panjang. Tentu Malaysia tak ingin jadwal pemanasan mereka berantakan.

Malaysia menjadwalkan tiga uji coba sebelum digelarnya Piala AFF. Yaitu menghadapi Indonesia pada 6 September, diikuti oleh menghadapi Singapura pada 7 Oktober, lalu Afganistan empat hari berselang.

"Menghindari Singapura dan Indonesia dalam pengundian adalah sebuah berkah, karena kedua laga persahabatan jelang Piala AFF sudah dijadwalkan melawan mereka," ujar asisten pelatih Timnas Malaysia, Brad Maloney, seperti dilansir dari ESPN.

Tak hanya itu, pelatih Malaysia, Ong Kim Swee, juga senang bisa terhindar dari Thailand. Tetapi, eks pelatih Timnas U-23 Malaysia itu mengaku tetap mewaspadai kekuatan tuan rumah juga Vietnam yang sangat mengancam.

"Di atas kertas, kami memiliki undian yang bagus. Tapi, semua negara di Asia Tenggara tidak berbeda jauh, kecuali Thailand. Saya yakin Myanmar dan Vietnam akan jadi ujian paling sulit di grup kami," ujar Kim Swee.

"Saya harap kami bisa bersiap lebih baik untuk menembus semifinal turnamen, dengan semua pemain terbaik kami," katanya.

Namun, pemain 45 tahun itu dipastikan tak bisa menggunakan jasa playmaker sekaligus topscorer Piala AFF 2014 lalu, Safiq Rahim, yang memutuskan untuk pensiun dari timnas pada Juli lalu.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya