Kapten Persija Gembira Usai Sanksi FIFA Dicabut
- ANTARA FOTO/Wira Suryantala/
VIVA.co.id – Kabar gembira menghampiri Indonesia. Sanksi FIFA terhadap Indonesia dicabut pada Kongres Biasa di Meksiko, Jumat 13 Mei 2016 kemarin.
Insan sepakbola nasional pun bersorak menyambut berita bagus ini. Salah satunya adalah kapten Persija, Ismed Sofyan.
Menurut Ismed, momen pencabutan sanksi FIFA harus dimanfaatkan dengan baik oleh Indonesia. Ismed berharap dengan pencabutan sanksi FIFA, timnas Indonesia bisa kembali mencatatkan tinta emas di pentas internasional.
"Tentunya, ini hal yang bagus bagi Indonesia. Kompetisi harus dikelola lebih baik lagi karena sekarang sudah diakui kembali oleh FIFA," kata Ismed usai laga Persija Jakarta versus Persela Lamongan, Jumat 13 Mei 2016.
"Dengan demikian, timnas juga bisa kembali bertanding. Pemain-pemain muda juga pastinya lebih semangat dalam bermain karena ada tujuannya, yaitu masuk timnas," lanjutnya.
Hal senada diungkapkan oleh winger andalan Persija, Ramdani Lestaluhu. Dengan dicabutnya sanksi FIFA, Ramdani ingin melihat bendera Merah Putih kembali berkibar di ajang internasional.
"Pastinya senang karena timnas bisa tampil lagi di level internasional. Semoga ke depannya lebih baik," tutur Ramdani.
Dicabutnya sanksi FIFA tak terlepas dari keputusan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, untuk menarik SK Pembekuan PSSI. Imam telah mengirimkan surat pemberitahuan pencabutan SK Pembekuan pada Selasa 10 Mei 2016.
(ren)