Timnas U-23 Pulang dengan Langkah Gontai & Wajah Lesu

Pemain timnas Indonesia U-23 kecewa usai dikalahkan Korea Selatan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
VIVA.co.id
Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza
- Kekalahan telak dengan skor 0-4 dari Korea Selatan di partai pamungkas kualifikasi Piala Asia U-23, Selasa sore di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), membuat para pemain timnas Indonesia U-23 terpukul.
Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Usai wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, beberapa pemain tergolek lemas. Bek tengah, Hansamu Yama Pranata, sampai bersujud di tengah lapangan menunjukan frustrasinya.
5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral


Para pemain Timnas U-23 Indonesia usai dibantai Korea Selatan 0-4

Beberapa eks pemain timnas U-19 lain seperti Ilham Udin Armayn dan juga Evan Dimas tampak tertunduk menuju ruang ganti. Kapten Indonesia U-23, Manahati Lestusen, tampak tegar memberikan semangat pada rekan-rekannya.

Pemain tim nasional Indonesia U-23 tertunduk kalah dari Korea Selatan

Raut wajah skuad Garuda Muda yang muram tidak berubah saat ditemui di area mixed zone. Wajah pemain usai keluar dari ruang ganti sangat kusut.

Beberapa di antara mereka mencoba menghilangkan kegundahan hatinya dengan mendengarkan musik lewat gadget masing-masing, atau mungkin cara para pemain timnas U-23 menghindari pertanyaan media usai kekalahan menyakitkan tersebut.

VIVA.co.id beserta beberapa pewarta lain mencoba meminta keterangan dari beberapa pemain terkait hasil pertandingan tadi. Namun, kebanyakan dari mereka tak ada yang berhenti untuk meladeni para pewarta yang berada di area mixed zone.

Kekecewaan ini memang bisa dimengerti karena kekalahan 0-4 dari Korsel membuat Indonesia tersingkir dari perebutan lima tiket dari jalur runner-up terbaik. Garuda Muda menduduki peringkat enam hanya kalah selisih gol dari Yaman, Uzbekistan, Vietnam, dan Iran.

 

![vivamore="Baca Juga :"]

Inggris Dipaksa Tunggu Sampai Akhir Laga Buat Imbangi Italia

Bintang MU Berikan Belgia Tiga Poin Krusial Menuju Euro

Spanyol Lagi-lagi Tak Berdaya di Tangan Belanda

Bengkak di Kaki Messi Belum Juga Kempes

[/vivamore]
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary

2.086 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Indonesia Vs Filipina

Ribuan aparat gabungan dikerahkan untuk menjaga dan mengawal jalannya laga sepak bola antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung

img_title
VIVA.co.id
11 Juni 2024