Gagal di Kesempatan Terakhir, Ini Kata Greg

Timnas Indonesia Vs China di Kualifikasi Piala Asia
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi
VIVAbola -
Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia
Indonesia hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan China di Pra Piala Asia 2015 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa 15 Oktober 2013. Tim besutan Jacksen F Tiago sebenarnya bisa memenangkan pertandingan melawan China. Sayang, peluang dari Greg Nwokolo di akhir babak kedua tidak berbuah gol.
Liga Super China Bermimpi Datangkan Mourinho

Di masa injury time, Indonesia mendapatkan peluang melalui skema serangan balik yang cepat. Tiga penyerang, Boaz Solossa, Titus Bonai, dan Greg Nwokolo, langsung menyerbu barisan pertahanan China demi mendapatkan satu gol tambahan untuk bisa menang.
Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot


Greg yang menyisir pertahanan China dari sisi sebelah kiri, mampu mengecoh dua pemain belakang. Sepakan keras pun dilepaskan oleh pemain naturalisasi asal Nigeria tersebut. Sayang, bola masih tertahan oleh kiper Zheng Cheng.

"Sayang sekali memang. Kalau tadi berbuah gol, akan berbeda hasilnya. Tapi apapun hasilnya harus disyukuri," kata Greg kepada VIVAbola di area Mixed Zone.

Tidak hanya buruk dalam penyelesaian akhir, kerjasama antar pemain di lini depan masih belum berjalan dengan baik. Greg, Boaz, dan Tibo, nampak masih belum padu dan terkesan bermain secara individu.

"Memang harus diakui kerjasama belum berjalan dengan baik. Kami belum mengerti satu sama lain. Harus lebih diperdalam lagi. Kami harus berlatih dan bekerja lebih keras untuk pertandingan berikutnya," tutur Greg.

Hasil seri 1-1 atas China, membawa Indonesia meraih poin pertamanya di ajang kualifikasi Piala Asia 2015, Australia. Peluang Indonesia untuk lolos ke putaran final masih terbuka. Namun, Tim Merah Putih harus menang di tiga laga sisa melawan China, Irak, dan Arab Saudi.
Pemain Timnas Argentina

Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok

Argentina menggeser Belgia di rangking teratas dunia.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016