Punya Darah Indonesia, Heitinga Senang Bisa Kunjungi Tanah Leluhurnya

Johnny Heitinga (kiri)
Sumber :
  • zimbio.com

VIVAbola - Laga ujicoba timnas Indonesia melawan Belanda disambut baik Johnny Heitinga. Pasalnya bek tengah Everton ini memiliki kesempatan bisa mengunjungi negara leluhurnya. Heitinga memiliki ayah dan kakek yang lahir di Indonesia. 

Kakeknya, Gijsbert Johannes Heitinga, berasal dari Pulau Belitung. Sementara Rob, ayah Heitinga, lahir di Jakarta. Keluarga besar Heitinga hijrah ke Belanda akhir tahun 1950an. Heitinga mengungkapkan kegembiraannya lewat akun Twitter, @Johnheitinga. Pemain 29 tahun ini bahkan sanggup menulis dalam bahasa Indonesia yang fasih.

"Dengan tim #Belanda ke #Indonesia. Saya senang. RT jika Anda seperti saya untuk datang ke tanah kakek dan ayah saya," tulisnya.

Israel Batalkan Kunjungan Menlu Belanda ke Tel Aviv gegara Dukung Netanyahu Ditangkap

Ini bukan kali pertama Heitinga merasa senang bisa mengunjungi Indonesia. Sebelumnya, dia juga sempat menulis hal serupa di Twitter miliknya. Juga dengan bahasa Indonesia.

"Perjalanan dengan tim nasional Belanda ke #Indonesia adalah satu khusus bagi saya. Ini adalah pertama kalinya saya mengunjungi negara mana kakek dan ayah saya dilahirkan," tulis Heitinga.

Heitinga termasuk dalam 21 pemain yang disiapkan pelatih Louis van Gaal untuk menghadapi Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 7 Juni 2013.

Pemain-pemain papan atas Eropa macam Wesley Sneijder (Galatasaray), Dirk Kuyt (Fenerbache), Arjen Robben (Bayern Munich) sampai Robin van Persie (Manchester United) dipastikan akan mengunjungi Tanah Air. (umi)