Semen Padang FC Waspadai Semua Pemain Borneo FC

Pelatih Semen Padang FC, Hendri Susilo
Sumber :
  • instagram.com/semenpadangfcid

Padang, VIVA –  Pelatih Kepala Semen Padang FC, Hendri Susilo mengakui Borneo FC memiliki banyak pemain yang bagus. Untuk itu, ia akan mewaspadai seluruh pemain daru tim berjuluk Pesut Etam itu saat laga perdana Liga 1 2024/2025

Nick Kuipers Siap Tempur Hadapi Pemuncak Klasemen Liga 1

Semen Padang bakal menghadapi Borneo FC di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta pada Senin 12 Agustus 2024.

"Borneo FC memiliki pemain yang bagus, namun tim Kabau Sirah sudah menyiapkan berbagai persiapan,"kata Hendri Susilo dikutip VIVA dari keterangan resminya, Rabu 7 Agustus 2024.  

Bek Asing Persib Antusias Rasakan Atmosfer Stadion GBLA

Selain mempersiapkan ketangkasan tim di lapangan hijau kata Hendri, dirinya juga sering menonton pertandingan Borneo FC.

Pemain Semen Padang FC

Photo :
  • Instagram @semenpadangfcid
Persib vs Borneo FC, Adam Alis Bicara Kekuatan Pesut Etam

Meskipun Borneo FC merupakan salah satu tim besar di Indonesia, ia tidak terlalu memikirkan hal tersebut dan memilih lebih fokus terhadap persiapan timnya.

"Saya pikir, bagaimana tim saya ini siap dan kuat untuk menghadapi Borneo FC nanti," ujarnya.

Hendri berharap, pada laga perdana ini, skuad Kabau Sirah mampu memenangi pertandingan dan mengantongi tiga poin pertama.

"Kalau di tim tersebut (Borneo FC), semua pemainnya bagus-bagus. Menurut saya sepak bola itu adalah tim dan bukan individu. Kita berharap dengan persiapan yang telah dilakukan, dapat membawa tiga poin pertama untuk tim Semen Padang FC,"tutup Hendri Susilo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya