Timnas U-16 Akhiri TC, Bima Sakti Berikan Wejangan
- VIVA/Robbi Yanto
VIVA – Usai sudah pemusatan latihan (training centre) tahap ketiga yang dijalani oleh Timnas Indonesia U-16 pada Senin 16 Maret 2020. Ada wejangan khusus yang diberikan oleh sang pelatih, Bima Sakti Tukiman kepada skuatnya.
Meski pemusatan latihan berakhir, namun Bima mengingatkan pemainnya untuk selalu menjaga intensitas latihan yang sudah diterapkan bersama tim Garuda Muda selama TC. Gunanya untuk stamina dan keahlian tetap terjaga.
“Saya berpesan kepada pemain, mereka harus bisa menjaga ibadah mereka, makanan, serta istirahat yang cukup. Tidak hanya di saat pemusatan latihan mereka disiplin, justru saya inginkan, mereka melanjutkannya usai dari sini," kata Bima Sakti.
"Saya harap, saat dipanggil kembali, mereka bisa lebih siap dan stamina serta kemampuannya tetap terjaga juga meningkat,” tambahnya.
Tidak lupa, ada sesi khusus yang dilakukan, yaitu pertemuan untuk mengevaluasi mengenai perkembangan dan kekurangan yang dialami selama TC.
Terlebih mereka sebelumnya menjalani laga uji coba menghadapi tim Porda Bekasi. Laga itu berkesudahan dengan skor 1-1.
“Kami menutup program seleksi pemain dan pemusatan latihan, dengan menyaksikan kembali laga uji coba tim kemarin, lewat video yang disiapkan oleh tim analis video," kata Bima.
"Adapun dari video itu, para pemain bisa mengetahui kesalahan-kesalahan, kekurangan serta apa yang harus diperbaiki oleh mereka,” tutur Bima.