Usai Kantor Digeledah, PSSI Gelar Rapat Exco

Polisi menggeledah kantor PSSI.
Sumber :
  • Tengku Zulfikar Husein - VIVA.co.id

VIVA – Kegiatan di kantor PSSI, kawasan fX Sudirman, Jakarta, usai penggeledahan yang dilakukan Satuan Tugas Antimafia Sepakbola berjalan normal. Kamis 31 Januari 2019, sejak pagi hingga sore, kegiatan di PSSI tak terganggu dengan adanya penggeledahan kemarin.

PSSI Gelar Kongres Biasa Besok, Apa Saja Agendanya?

Berbagai kegiatan perkantoran berlangsung seperti biasa. Seluruh karyawan bekerja selama delapan jam, sama seperti biasanya.

Bahkan, ada berbagai pertemuan yang digelar di kantor PSSI. Mulai dari pertemuan membahas sepakbola wanita, Piala Soeratin, dan lainnya.

2 Wakil ASBWI Maju Sebagai Calon Komite Eksekutif di KLB PSSI

Ada juga pertemuan Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang masih berlangsung sampai sekarang. Belum diketahui juga, apa detail yang dibicarakan di rapat tersebut.

"Kami masuk seperti biasa, jam kerja juga normal. Semua karyawan dan kegiatan berlangsung seperti biasa," kata Direktur Media dan Promosi PSSI, Gatot Widakdo, Kamis sore.

Bos Persib Siap Jabat Exco PSSI

"Ada juga pertemuan dengan berbagai materi. Intinya, semua kegiatan berlangsung seperti biasa,” lanjutnya. (one)

Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kedua dari kanan)

Hasil Rapat Exco PSSI, Nasib Shin Tae-yong di Tangan Erick Thohir

PSSI telah menggelar rapat Komite Eksekutif (Exco). Di dalam rapat tersebut turut dibahas mengenai masa depan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
25 Januari 2024