Ticket Box Sepi, Indonesia Vs Timor Leste Diprediksi Minim Penonton

Situasi ticket box Timnas Indonesia versus Timor Leste di Lapangan Blok S
Sumber :
  • VIVA / Yudhi Maulana

VIVA – Penjualan tiket Timnas Indonesia versus Timor Leste secara offline di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan, Selasa 13 November 2018, begitu sepi. Pemandangan ini menjadi sinyal, duel Indonesia versus Timor Leste dalam laga kedua Piala AFF akan sepi penonton.

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Sejak dibuka pada pagi tadi, tak banyak penonton yang lalu lalang untuk membeli tiket. Deputi Sekretaris Jenderal Bidang Bisnis PSSI, Marsal Masita, mengaku pesimistis Stadion Utama Gelora Bung Karno akan penuh.

Ada satu alasan yang bikin Marsal pesimis SUGBK bakal dijejali penonton. Itu karena pertandingan dilaksanakan di hari kerja.

Panas! Instagram Diego Michiels Digeruduk Warganet usai Kritik Timnas Indonesia

Pun, jumlah tiket yang dijual secara offline tak banyak. Dari 65 ribu yang disediakan, hanya 20 ribu lembar yang dijual secara offline.

"Tiket yang dijual offline tidak banyak, 20 ribu lembar saja. Sisanya dijual online. Total, baru laku 13 ribu. Sebanyak 3.000 offline, sisanya online," kata Marsal kepada VIVA di Lapangan Blok S, Selasa siang tadi.

Berikut Rahasia Sukses PT Paragon: Bisnis Berkah dengan Nilai-Nilai Islam

"Saya tak yakin tiket habis hari ini. Maksimal total tiket terjual, online dan offline, cuma 20 ribu. Anda tahu, lawannya hari kerja," lanjutnya. (one)

Pemain Borneo FC, Diego Michiels

Kritik Timnas Indonesia, Warganet Sebut Diego Michiels Pemain Naturalisasi Gagal

Melalui akun media sosialnya, Michiels memberikan komentar sarkastik terhadap kemenangan Garuda atas Arab Saudi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024