Kata-kata 'Ajaib' Indra Sjafri yang Bikin Todd Rivaldo Tampil Menggila

Penggawa timnas Indonesia U-19, Todd Rivaldo Ferre.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Pemain sayap Timnas Indonesia U-19, Todd Rivaldo Ferre, tampil menggila saat berhadapan dengan Qatar di penyisihan Grup A Piala Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu 21 Oktober 2018. Masuk sebagai pemain pengganti, Rivaldo sukses menorehkan hattrick.

HUT ke-79 RI Jadi Momentum Kebangkitan Timnas Indonesia

Rivaldo baru masuk di menit 55, menggantikan M Rafli Mursalim. Saat itu, Timnas U-19 tengah tertinggal 1-5. Qatar bahkan kembali menambah gol yang membuat Indonesia semakin tertekan.

Namun, setelah itu, Rivaldo tampil menggila dengan mencetak tiga gol di menit 65, 73, dan 81. Sayangnya, tim besutan Indra Sjafri itu tetap gagal untuk setidaknya menyamakan kedudukan. Garuda Muda kalah 5-6.

Talenta Muda Indonesia Bersaing Lawan China dan Jepang di Garuda Intenational Cup 2024

Perubahan taktik yang sangat kentara terlihat di babak kedua. Menurut Rivaldo, semua ini berkat team talk pada jeda pertandingan.

"Coach cuma pesan kita jangan pikir gol. Jadi kita diminta fokus saja. Apapun yang terjadi pasti kita bisa cetak gol," kata Rivaldo kepada wartawan.

12 Pemain Tambahan Timnas Indonesia U-19 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Selain itu, pemain asal Papua ini juga menambahkan, usai pertandingan timnya semakin termotivasi untuk bisa lolos ke fase gugur. Mereka percaya bisa merebut kemenangan di laga terakhir saat jumpa Uni Emirat Arab di SUGBK, Rabu 24 Oktober 2018.

"Kita punya motivasi tinggi untuk memenangkan pertandingan terakhir agar bisa lolos ke babak selanjutnya," lanjut dia. (one)

Pemain Timnas Qatar rayakan kemenangan kontroversial setelah kalahkan Uzbekistan

Kalah Lawan Qatar, Uzbekistan Senasib dengan Timnas Indonesia: Dicurangin Wasit

Timnas Uzbekistan menelan kekalahan pahit dari Timnas Qatar dalam laga lanjutan Grup A, Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Jassim bin Hamad, Jumat 15 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024