Hanif Sjahbandi Tak Menyangka Bikin Gol ke Gawang Hong Kong
- VIVA / Ridho Permana
VIVA – Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak 16 besar Asian Games 2018 usai melibas Timnas Hong Kong U-23 di laga terakhir grup A, Senin malam 20 Agustus 2018.
Berlaga di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi, skuat asuhan Luis Milla mempecundangi Hong Kong 3-1. Indonesia pun lolos dengan status juara grup.
Irfan Jaya, Stefano Lilipaly dan Hanif Sjahbandi jadi pahlawan kemenangan skuat Garuda Muda. Padahal Indonesia U-23 sempat tertinggal di babak pertama.
Salah satu pahlawan kemenangan Indonesia U-23, Hanif Sjahbandi bangga bisa menyumbang satu gol di laga itu. Dia mencetak gol di masa injury time,
"Alhamdulillah bisa memberi kemenangan untuk Timnas U-23. Gol ini saya persembahkan buat teman-teman semua yang telah berjuang. Juga kepads seluruh fans," kata Hanif usai laga.
Hanif juga tak menyangka bisa menciptakan gol dalam tempo yang singkat. Awalnya dia mengira akan diproyeksikan untuk menambah kekuatan pertahanan.
"Tadinya pikiran saya, (saya akan) disuruh menambah defence (pertahanan), tapi Alhamdulillah bisa mencetak gol. Counter attack bisa dilakukan karena tenaga saya masih banyak. Baru menggantikan Alberto Goncalves," ungkapnya.