Menit ke-47, Timnas U-23 Imbangi Hong Kong
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Timnas Indonesia U-23 menyeimbangkan kedudukan dari Hong Kong ketika kedua tim bertemu di lanjutan cabang olahraga sepakbola Asian Games 2018, Senin 20 Agustus 2018. Skor sementara 1-1.
Di awali dari pressing ketat yang dilakukan skuat asuhan Luis Milla. Irfan Jaya menerima umpan terukur dan dengan kecepatannya dia melewati pemain bertahan Hong Kong di menit ke-47.
Dia melepaskan sepakan keras dan berbuah gol. Sebelumnya satu gol diciptakan Hong Kong di babak I melalui Di awali dari umpan terukur kemudian mampu dimaksimalkan oleh Lau Hok Ming.
Hingga menit ke-48 kedua tim saling serang dan laga berjalan dengan tensi panas.
Susunan Pemain:
Indonesia U-23: Andritany Ardhiyasa (PG); I Putu Gede, Rezaldi Hehanussa, Ricky Fajrin, Hansamu Yama Pranata, Zulfiandi, Evan Dimas Darmono, Irfan Jaya, Stefano Lilipaly, Febri Hariyadi, Alberto Goncalves.
Hong Kong U-23: Ho Chun Yuen (PG); Wang Kit Tsui, Hok Ming Lau, Nunez Vasudeva Das Lilley, Chun Lok Tan, Ka Wai Lam, Chun Ming Wu, Hin Ting Lam, Hiu Chung Law, Wai Keung Chung, Matthewelliot Wing Kai Orr.