Stadion Baru Gresik Gantikan Pakansari Gelar Piala AFF U-19

Trofi Piala AFF U-19
Sumber :
  • ANTARA/M Risyal Hidayat

VIVA – Provinsi Jawa Timur mendapatkan kepercayaan penuh dalam gelaran turnamen Piala AFF U-19 2018. Dipastikan, ajang ini akan digelar di dua kota di Jawa Timur yakni Sidoarjo dan Gresik pada 1-14 Juli 2018.

Sadis, Timnas Futsal Indonesia Cukur Tuan Rumah Thailand 5-1, Tembus Final!

Awalnya, PSSI menunujuk tuan rumah putaran final Piala AFF U-19 2018 di kota Bogor dan Sidoarjo. Namun Stadion Pakansari Bogor, harus steril jelang digunakan pada perhelatan Asian Games 2018.

Sterilisasi Stadion Pakansari harus mulai diberlakukan pada H-100 Asian Games yang berarti mulai bulan Juli sudah tak bisa dipergunakan untuk umum. PSSI akhirnya menggeser penyelenggaraan di Stadion Pakansari juga ke wilayah Jawa Timur lainnnya, yakni ke Stadion Gelora Joko Samudro Gresik.

Pelatih Persib Dukung Keputusan Shin Tae-yong Andalkan Pemain U-22 di Piala AFF, Tapi..

Stadion Gelora Delta Sidoarjo akan menjadi venue Grup A yang dihuni Thailand, Indonesia, Vietnam, Singapura, Laos dan Filipina. Sedangkan Stadion Gelora Joko Samudro Gresik akan menggelar laga Grup B yang diisi Malaysia, Myanmar, Timor Leste, Kamboja dan Brunei Darussalam.

Ketua Umum Asprov PSSI Jawa Timur, Achmad Riyadh mengaku bangga dengan penunjukan ini. Meski agenda PSSI Jatim padat, pihaknya tetap siap menjadi tuan rumah yang baik pada penyelenggaraan ajang ini.

Bekuk Australia, Timnas Futsal Indonesia Pastikan Tiket ke Semifinal Piala AFF 2024

“Dua stadion di Gresik dan Sidoarjo sudah diverifikasi. Kami bangga dan tersanjung. Meski berat karena di saat bersamaan PSSI Jatim juga memiliki agenda seperti Liga 3 dan Piala Soeratin U-17. Tapi karena ini tugas negara, maka kami tetap berusaha menjadi tuan rumah yang baik," ujar Achmad Riyadh. (ren)

Pemain Timnas futsal Indonesia

Usai Lumat Thailand, Timnas Futsal Indonesia Siap Tuntaskan Misi Juara Piala AFF

Pelatih timnas futsal Indonesia Hector Souto menegaskan pentingnya menjaga fokus saat bersua Timnas Vietnam pada laga final ASEAN Futsal Championship 2024

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024