Milan Terlalu Tangguh Bagi Heerenveen

Reaksi Kiper Timnas Meksiko, Guillermo Ochoa saat kebobolan.
Sumber :
  • AP Photo | Ebrahim Noroozi

VIVAnews -Tim tamu AC Milan terlalu tangguh bagi Heerenveen. Pada pertandingan perdana Grup E, Piala UEFA, Paolo Malidini dan kawan-kawan berhasil mempermalukan tim asal Belanda itu dengan skor 3-1 di kandangnya, Stadion Abe Lenstra, Jumat 24 Oktober 2008 dini hari.

Hasil Lengkap: Juventus Tekuk AC Milan, Arsenal dan Barcelona Tertahan

Tiga gol AC Mila dicetak oleh  Jong a-Pin (19', bunuh diri), Gatusso (23'), dan terkahir Filippo Inzaghi (69'). Sedangkan gol balasan tuan rumah dicetak oleh Pranjic lewat titik putih penalti pada menit ke-85.

Bagi kedua tim, pertandingan ini merupakan pertemuan pertama mereka. Jadi kedua tim boleh dikatakan masih buta akan kekuatan masing-masing.
 
Juara dua kali Liga Champions AC Milan langsung tampil menekan di babak pertama. Kesempatan untuk mencetak gol bahkan sudah didapat Rossoneri saat pertandingan baru berjalan 3 menit. Sayang tendangan bebas yang dieksekusi oleh Shevchenko masih mampu diselamatkan kiper tuan rumah Vandenbussche.
 
Tuan rumah tentu tidak tanpa perlawanan. Heerenveen bahkan mencoba menekan Milan. Sayang pengalaman masih menjadi yang utama pada pertandingan ini. Milan yang mulai mengatur ritme serangan akhirnya mampu merepotkan barisan pertahanan  Heerenveen.

Terapkan Konsep Green Building, Rumah Subsidi di Kendal Dibangun Pakai Limbah Semen

Bermula dari umpan silang dari Kaka, pemain HeerenveenJong A Pin salah mengantisipasi dan bola malah masuk ke gawang sendiri di menit ke-19. Unggul 1-0 membuat Milan semakin beringas. Umpan terbosan Kaka kepada Gatusso kembali menggetarkan jala
gawang  Heerenveen.

Memasuki babak kedua, Milan kembali tampil mendominasi. Namun tuan rumah yang mulai menemukan kepercayaan dirinya lambat laun mulai bangkit. Heerenveen  mulai menciptakan beberapa peluang. Namun pengalaman Dida di bawah mistar gawang masih mampu menepis tembakan-tembakan pemain tuan rumah.

386 Rumah Subsidi Seharga Rp 166 Juta Dibangun di Kendal, Intip Spesifikasi dan Cicilannya

Sebaliknya Milan kembali unggul lewat kaki Super Pippo Inzaghi memanfaatkan umpan terbosoan Gatusso pada menit ke- 69. Skor pun berubah menjadi 3-0.
 
Kesalahan yang dilakukan pemain Milan, Favalli di kotak terlarang pada menit ke-84 memaksa wasit Santiago menunjuk titik putih penalti. Kesempatan itu pun tak disia-siakan oleh tuan rumah. Pranjic yang diberi tugas sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik sekaligus memperkecil kekalahan menjadi 1-3. Skor itu bertahan hingga pertandingan usai.
 
Hasil Lainnya

Braga vs Portsmouth  : 3 - 0
Aston Villa vs Ajax  Amsterdam : 2-1
Partizan Belgrade vs Sampdoria : 1-2

Bek Manchester City, Kyle Walker

AC Milan Blak-blakan Mau Rekrut Kyle Walker

Direktur AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, tidak menutup kemungkinan untuk merekrut bek Manchester City, Kyle Walker.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2025