PSS Sleman Putri Target Masuk 4 Besar
- timesindonesia
PSS Sleman Putri siap mengarungi Liga Puteri 2019. Klub ini pun menargetkan masuk 4 besar. Sebanyak 24 pemain sudah terpilih dan didaftarkan ke PSSI.
“Kami targetkan masuk 4 besar,” kata Pelatih PSS Sleman Putri, Yuyud Pujiarto di sela-sela latihan, Kamis (3/10/2019).
Seleksi tim PSS Sleman Putri berlangsung selama 2 minggu pada September 2019 lalu, diikuti 60 pemain dari DI Yogyakarta dan daerah lain. Dari hasil seleksi itu, terbentuk tim yang 70% diperkuat oleh para pemain dari Yogyakarta.
Beberapa pemain timnas ikut memperkuat tim puteri PSS Sleman. Mereka antara lain Nurhayati dan Verra Lestari dari timnas senior, Anisa Bolang dan Nafizhah Nuraini (timnas U17). Selain itu Dhia Puteri Hapsari dan Suciana Yuliani yang merupakan skuat timnas futsal puteri.
“Kami juga berusaha menjadi tuan rumah yang baik,” ujar Manajer Puteri PSS Sleman, H.Saidi saat ditanya ihwal ditunjuknya PSS Sleman sebagai tuan rumah Grup A Series Pertama Liga Puteri 2019 tersebut.
Seperti diketahui, kompetisi Liga 1 2019 Putri akan menggunakan format grup, terbagi ke dalam 2 grup yakni Grup A dan Grup B.
Setiap grup akan diisi oleh 5 tim yang berkompetisi untuk memperebutkan posisi teratas dan runner up. 2 tim yang menduduki peringkat teratas akan melaju ke babak semifinal. Sejak babak ini, akan digunakan sistem gugur hingga partai final.