Denny Akui Hubungi Gayus dan Istri
- Antara/ Yudhi Mahatma
VIVAnews - Anggota Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Mafia Hukum Denny Indrayana mengakui dia memang pernah menghubungi Gayus Tambunan dan istri, Milana Anggraeni. Namun, menurut Denny, komunikasi itu tidak sering sebagaimana yang disebutkan Hotma Sitompul, kuasa hukum Milana.
"Kata 'sering' tidak tepat. Komunikasi yang saya lakukan dengan Gayus dan istrinya bisa dihitung dengan jari," kata Denny di kantor Presiden, Rabu 12 Januari 2011.
Penjelasan Deny itu disampaikan untuki menanggapi pernyataan pengacara Milana, Hotma Sitompul yang menyebutkan Denny kerap menghubungi kliennya. Hotma pun mengaku punya bukti soal adanya komuniksi itu.
Deny menjelaskan maksud dan tujuan berkomunikasi dengan Gayus dan istrinya itu. "Semuanya dalam konteks untuk membongkar praktik mafia pajak dan peradilan yang terkait dengn Gayus. Upaya untuk meminta agar Gayus dan istrinya berkata jujur," jelas Denny.
Staf Khusus Presiden bidang Hukum ini lantas mencontohkan bahwa saat naik haji, dirinya mendapat kabar Gayus ada di Bali. Denny mengaku dia lantas mengirim pesan melalui BlackBerry pada istri Gayus agar dia jujur mengenai apa yang terjadi.
Denny membantah keras jika istrinya pun disebut-sebut sering mengirim pesan ke Gayus dan Milana. "Tidak benar. Tidak ada komunikasi yang disebut 'sering'. Paling bicara selamat Idul Fitri. Hanya seperti itu," kata dia.
Menurutnya, istrinya memang pernah bertemu dengan Milana. "Sekali lagi konteksnya sama. Untuk membantu saya membantu membongkar mafia pajak dan peradilan." (umi)