VIVA dan 2 Media Lain Most Powerful Company, Siapa Unggul?
- VIVA/Muhamad Solihin
VIVA – PT Visi Media Asia Tbk (VIVA) mendapatkan anugerah penghargaan Indonesia Most Powerful Company Award (IMPCA) 2017. Tak sendiri, dua media besar lainnya, yakni PT Media Nusantara Citra Tbk (MNC) dan PT Surya Citra Media Tbk (SCM) juga memperoleh penganugerahan yang sama.
Lantas, siapa peringkat pertama, apakah ada sistem peringkat di antara media besar tersebut?
Ketua Tim Riset Warta Ekonomi untuk IMPCA, Mochamad Arief mengatakan, tidak ada peringkat di antara tiga media besar tersebut. Ketiga media ini sama-sama memiliki performance di atas perusahaan yang lain.
"Artinya, tiga company inilah company yang memiliki performance di atas yang lain. Jadi katakanlah beberapa company yang terbaik, kami berikan penghargaan, jadi secara kelas ya mereka sama-sama baik," kata Arief kepada VIVA.co.id, usai penganugerahan IMPCA, di Balai Kartini, Jakarta, Jumat malam, 27 Oktober 2017.
Ia menjelaskan, penghargaan ini diberikan bagi perusahaan terbuka atau yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Ketiga perusahaan ini memiliki kinerja di atas perusahaan-perusahaan yang lain.
"Secara umum mereka punya performance bisnis yang bagus dan performance saham yang bagus. Artinya feasible-nya dari dua itu, yakni performa bisnis, yang artinya selama ini apakah dari sisi keuangan itu sudah mencerminkan apa yang dilakukan selama ini, Kedua, namanya perusahaan terbuka, apakah bagaimana kinerja saham mereka, jadi dua hal ini yang kita sebut Most Powerful Company," kata Arief yang juga Analyst Division Head Warta Ekonomi.
Tak hanya itu, Arief melanjutkan bahwa penilaian dilakukan dengan bagaimana perusahaan itu mampu menghasilkan atau memberikan nilai tambah.
"Artinya perusahaan ini adalah sesuatu yang memang menderek kinerja bisnis perusahaan, apakah itu di inovasi sehingga kita sebut dengan value added. Artinya mereka ini adalah company yang terbaik," kata dia.
Secara pribadi, Arief menghaturkan ucapan selamat kepada VIVA Group yang terdiri dari tvOne, Antv dan VIVA.co.id yang telah berhasil menjadi perusahaan berpengaruh di tahun 2017.
"Jadi buat VIVA Group, mungkin dari saya pertama mengucapkan selamat bahwa di sektor yang di mana PT Visi Media Asia ini yang bermain memiliki kondisi fundamental kinerja keuangan yang bagus dan memiliki kinerja saham yang bagus. Mudah-mudahan ke depan akan menjadi lebih bagus lagi," tuturnya. (ase)