Anies: Banyak Cara untuk Terapkan Rumah DP Nol Rupiah

Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Rasyid Baswedan, mengaku, program rumah dengan uang muka nol rupiah bisa dilakukan dengan cicilan yang juga murah. Ia membantah cicilan rumah dengan down payment atau DP nol rupiah justru lebih mahal ketimbang DP jumlah tertentu.

PPN Mau Naik 12 Persen, Masyarakat Bakal Sulit Punya Rumah

Anies mengatakan, cicilan rumah akan lebih besar jika durasinya pendek atau sama dengan tenor cicilan yang biasa. Untuk itu, Anies mengaku telah mempersiapkan mekanisme baru agar cicilannya juga tak terlalu mahal.

"Kalau durasinya lebih panjang bagaimana? Karena, itu banyak mekanismenya. Secara teknis, akan bertemu, banyak caranya. Ini soal kemauan. Begitu mau dilakukan, ketemu caranya. Begitu," kata Anies saat ditemui di Komplek Pondok Bambu Permai, Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu 6 Mei 2017. 

Survei Elektabilitas Berada di Puncak, Jubir Pramono-Rano Efek Ahokers dan Anak Abah Bersatu: Insya Allah Satu Putaran

Ia menegaskan, pihaknya tidak bermaksud banyak-banyak membangun rumah baru, melainkan menyediakan pembiayaan yang terjangkau bagi masyarakat.

"Misalnya, kalau Anda ingin membeli rumah sekarang. Ada rumah nih. Sebutlah harganya X di kampung. Anda bisa dapat rumah dengan ikut program tanpa DP ini. Karena bukan membangun rumahnya, tapi pembiayaannya," jelas Anies.

Ahok Ungkap Alasan Anies Absen Kampanye Akbar Pramono-Rano
Dok. Istimewa

Bela Jokowi, Rampai Nusantara Tak Sependapat Dengan Hasto Soal Kriminalisasi Terhadap Anies

Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah Semar tidak sependapat dengan pernyataan dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait dugaan kriminalisasi terhadap Anies Baswedan.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024