Jokowi Minta Madagaskar Turunkan Tarif Produk RI

Presiden Madagaskar Hery Rajaonarimampianina dan Presiden Joko Widodo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/AACC2015/Subekti

VIVA.co.id - Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Madagaskar, Hery Rajaonarimampianina, di sela-sela Pertemuan Tingkat Tinggi Peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) 2015.

"Salah satu topik pembahasan dalam pertemuan bilateral itu adalah harapan Indonesia agar Madagaskar menurunkan tarif produk Indonesia di Madagaskar, terutama minyak sawit mentah (crude palm oil), sabun, dan kertas," kata Jokowi di Jakarta Convention Center, Kamis 23 April 2015.

Jokowi mengungkapkan, 60 persen penduduk Madagaskar adalah keturunan Indonesia dan sangat meminati consumer goods asal Tanah Air, seperti tekstil, kertas, makanan, serta furtnitur. Terdapat sekitar 2 ribu produk buatan Indonesia yang telah masuk ke pasar Madagaskar.

Indonesia saat ini merupakan mitra dagang terbesar kedua Madagaskar di Asia Tenggara. Adapun, total nilai perdagangan Indonesia dan Madagaskar pada tahun lalu mencapai US$66,16 juta, dengan peningkatan rata-rata dalam lima tahun terakhir (2010-2014) sebesar 3 persen per tahun.

Jokowi menjelaskan bahwa pihaknya juga membahas rencana Madagaskar untuk membeli pesawat dan kapal penumpang buatan Indonesia dan rencana Indonesia untuk memberikan beasiswa bagi pelajar Madagaskar.

Selain itu, Jokowi juga menyambut baik rencana pembukaan Kedutaan Besar Madagaskar di Jakarta, yang diharapkan dapat mempererat hubungan kerja sama kedua negara. (ren)

KAA Usai, Bandung Masih Euforia