Sambut Arus Mudik Lebaran 2025, Hutama Karya Kasih Diskon 20 Persen untuk 4 Ruas Tol Trans Sumatera
- VIVA.co.id/B.S. Putra (Medan)
Sumatera, VIVA – PT Hutama Karya (Persero) memberikan potongan tarif tol 20 persen untuk sejumlah ruas utama Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). Kebijakan diambil guna mengoptimalkan arus lalu lintas selama periode mudik dan balik Lebaran.
Keputusan perseroan sejalan dengan program stimulus ekonomi yang diumumkan Presiden Prabowo Subianto pada Senin, 17 Februari 2025 lalu. Stimulus ekonomi khusus bulan Ramadan sebagaimana yang diamanatkan Presiden Prabowo mencakup diskon harga tiket pesawat, tarif tol, serta berbagai program promosi di sektor ritel dan pariwisata untuk mendukung pergerakan ekonomi selama musim mudik Lebaran.
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, menyampaikan bahwa diskon yang diberlakukan pada empat ruas yang dikelola oleh Hutama Karya, yakni Tol Terpeka, Tol Indraprabu yang terintegrasi dengan Tol Palembang-Indralaya, Tol Permai dan Tol Sumatera Utara.
“Ruas ini dipilih berdasarkan tingginya volume lalu lintas yang diperkirakan selama arus mudik dan balik Lebaran 2025, diharapkan dapat memecah kepadatan kendaraan di arus mudik dan balik,” demikian pernyataan Adjib yang dikutip dari keterangan resmi pada Senin, 24 Maret 2025.
Source : ANTARA/HO-Hutama Karya
Diskon 20 persen berlaku mulai tanggal 24 Maret 2025 pukul 07.00 WIB hingga 28 Maret 2025 pukul 07.00 WIB untuk arus mudik. Sementara untuk arus balik berlaku mulai 3 April 2025 Pukul 07.00 WIB hingga 5 April 2025 Pukul 07.00 WIB dan 8 April 2025 pukul 07.00 WIB hingga 10 April 2025 pukul 07.00 WIB.
Adjib memaparkan, potongan tarif 20 persen berlaku untuk semua golongan kendaraan. Namun, para pemudik harus memastikan saldo kartu uang elektronik tercukupi.
Jarak perjalanan terjauh seluruh ruas tol juga mendapatkan potongan tarif tersebut berlaku dua arah. Rute terpanjang Tol Trans Sumatera antara lain Ruas Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (Terpeka), Ruas Tol Indralaya-Prabumulih (Indraprabu), Ruas Tol Pekanbaru-Dumai (Permai), Ruas Tol Indrapura-Kisaran (Inkis), dan Ruas Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat (Kutepat).
Perseroan menghimbau seluruh pemudik untuk mempersiapkan perjalanan dengan maksimal, baik dari kelayakan kendaraan, kesiapan fisik pengemudi, serta memastikan saldo uang elektronik cukup. Pemudik juga disarankan untuk merencanakan waktu istirahat di rest area selama perjalanan sehingga mudik berlangsung aman dan nyaman.
Berikut besaran tarif setelah diberlakukan potongan tarif sebesar 20 persen:
1. Tol Terpeka
Tarif Tol setelah Potongan Tarif 20% untuk periode 24 Maret 2025 Pukul 07.00 WIB sampai 26 Maret 2025 Pukul 07.00 WIB
Dari GT Kayu Agung / Kayu Agung Utama menuju GT Bakauheni Selatan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 445.000 menjadi Rp 394.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 668.000 menjadi Rp 591.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 890.500 menjadi Rp 788.000.
Dari GT Bakauheni Selatan menuju GT Kayu Agung/Kayu Agung Utama :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 445.000 menjadi Rp 356.100
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 668.000 menjadi Rp 534.600
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 890.500 menjadi Rp 712.200
Tarif Tol setelah Potongan Tarif 20 persen untuk periode 26 Maret Pukul 07.00 WIB sampai 28 Maret Pukul 07.00 WIB
Dari GT Kayu Agung / Kayu Agung Utama menuju GT Bakauheni Selatan atau sebaliknya:
- Kendaraan Golongan I dari Rp 445.000 menjadi Rp 394.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 668.000 menjadi Rp 591.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 890.500 menjadi Rp 788.000
Tarif Tol setelah Potongan Tarif 20 persen untuk periode 3 April Pukul 07.00 WIB sampai 5 April Pukul 07.00 WIB dan 8 April 2025 Pukul 07.00 WIB hingga 10 April 2025 Pukul 07.00 WIB
Dari GT Kayu Agung / Kayu Agung Utama menuju GT Bakauheni Selatan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 445.000 menjadi Rp 356.100
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 668.000 menjadi Rp 534.600
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 890.500 menjadi Rp 712.200
Dari GT Bakauheni Selatan menuju GT Kayu Agung/Kayu Agung Utama :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 445.000 menjadi Rp 394.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 668.000 menjadi Rp 591.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 890.500 menjadi Rp 788.000
2. Tol Indraprabu
Dari GT Palembang menuju GT Prabumulih atau sebaliknya:
- Kendaraan Golongan I dari Rp 112.000 menjadi Rp 95.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 168.000 menjadi Rp 142.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 224.000 menjadi Rp 190.000
3. Tol Permai
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan ketika. meresmikan tol Trans Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggi Besar di Gerbang Tol Natar, Lampung Selatan, Lampung, Jumat, 8 Maret 2019.
- ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Dari GT Pekanbaru menuju GT Dumai atau sebaliknya:
- Kendaraan Golongan I dari Rp 171.500 menjadi Rp 137.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 257.000 menjadi Rp 205.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 343.000 menjadi Rp 274.000
4. Tol Sumatera Utara
Tarif Tol setelah Potongan Tarif 20 persen untuk periode 24 Maret Pukul 07.00 WIB sampai 28 Maret Pukul 07.00 WIB
Dari GT Kisaran menuju GT Sinaksak atau sebaliknya :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 140.000 menjadi Rp 117.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 210.000 menjadi Rp 175.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 280.000 menjadi Rp 234.000
Dari GT Kisaran menuju GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 236.000 menjadi Rp 223.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 355.000 menjadi Rp 335.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 475.000 menjadi Rp 449.000
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Kisaran dan keluar di GT Tanjung Pura atau Pangkalan Brandan, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Inkis)
Seorang pengemudi mobil pengguna jalan tol bertransaksi menggunakan kartu elektronik non tunai ketika akan keluar dari tol Belmera Amplas Medan, Sumatera Utara
- ANTARA FOTO/Septianda Perdana
Dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan menuju GT Kisaran :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 236.000 menjadi Rp 209.800
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 355.000 menjadi Rp 315.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 475.000 menjadi Rp 422.000
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan keluar di GT Kisaran, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Inkis, Ruas Tol MKTT dan Ruas Tol Belmera)
Dari GT Sinaksak menuju GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 193.500 menjadi Rp 183.500
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 292.000 menjadi Rp 277.000
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 391.500 menjadi Rp 371.500
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Sinaksak dan keluar di GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Kutepat)
Dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan menuju GT Sinaksak :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 193.500 menjadi Rp 170.900
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 292.000 menjadi Rp 257.800
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 391.500 menjadi Rp 345.600
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan keluar di GT Sinaksak, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Kutepat, Ruas Tol MKTT dan Ruas Tol Belmera)
Tarif Tol setelah Potongan Tarif 20 persen untuk periode 3 April Pukul 07.00 WIB sampai 5 April Pukul 07.00 WIB dan 8 April 2025 Pukul 07.00 WIB hingga 10 April 2025 Pukul 07.00 WIB
Dari GT Kisaran menuju GT Sinaksak atau sebaliknya :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 140.000 menjadi Rp 117.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 210.000 menjadi Rp 175.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 280.000 menjadi Rp 234.000
Dari GT Kisaran menuju GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 236.000 menjadi Rp 209.800
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 355.000 menjadi Rp 315.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 475.000 menjadi Rp 422.000
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Kisaran dan keluar di GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Inkis, Ruas Tol MKTT dan Ruas Tol Belmera)
Dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan menuju GT Kisaran:
- Kendaraan Golongan I dari Rp 236.000 menjadi Rp 223.000
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 355.000 menjadi Rp 335.500
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 475.000 menjadi Rp 449.000
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan keluar di GT Kisaran, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Inkis)
Dari GT Sinaksak menuju GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 193.500 menjadi Rp 170.900
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 292.000 menjadi Rp 257.800
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 391.500 menjadi Rp 345.600
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Sinaksak dan keluar di GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Kutepat, Ruas Tol MKTT dan Ruas Tol Belmera)
Dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan menuju GT Sinaksak :
- Kendaraan Golongan I dari Rp 193.500 menjadi Rp 183.500
- Kendaraan Golongan II dan III dari Rp 292.000 menjadi Rp 277.000
- Kendaraan Golongan IV dan V dari Rp 391.500 menjadi Rp 371.500
(Bagi pengguna yang masuk dari GT Tanjung Pura atau GT Pangkalan Brandan keluar di GT Sinaksak, maka tarif tol yang didiskon adalah tarif Ruas Tol Kutepat)