BI Ungkap Transaksi QRIS Februari 2025 Naik 163,32 Persen

Pengguna QRIS di Jawa Tengah mencapai 288 juta orang
Sumber :
  • Bea Cukai

Jakarta, VIVA –  Bank Indonesia (BI) mengungkapkan, volume transaksi pembayaran digital melalui Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) tumbuh tinggi mencapai 163,32 persen secara year on year (yoy) pada Februari 2025.

BI Lakukan Penyesuaian Sistem Tukar Uang Lebaran, Ini Alasannya

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengatakan kinerja transaksi ekonomi dan keuangan digital pada Februari 2025 tetap tumbuh. Untuk volume transaksi pada aplikasi mobile dan volume transaksi pada internet naik masing-masing tumbuh sebesar 32,22 persen yoy dan, 16,51 persen yoy pada Februari 2025. 

"Demikian pula, volume transaksi pembayaran digital melalui QRIS tetap tumbuh tinggi sebesar 163,32 persen yoy pada Februari 2025 didukung peningkatan jumlah pengguna dan merchant," ujar Perry dalam konferensi pers dikutip Kamis, 20 Maret 2025.

BI Sebut Pelemahan Rupiah Cuma Sementara

Dari sisi infrastruktur, volume transaksi ritel yang diproses melalui BI-FAST jelas Perry, mencapai 330,08 juta transaksi atau tumbuh 75,82 persen secara yoy. Dalam hal ini nilainya mencapai Rp 858,27 triliun pada Februari 2025. 

"Volume transaksi nilai besar yang diproses melalui BI-RTGS meningkat sebesar 4,66 persen yoy menjadi 807,18 ribu transaksi dengan nilai Rp 14.749,90 triliun pada Februari 2025," ujarnya.

Bank Indonesia Kembali Tahan BI Rate di Level 5,75 Persen, Ini Pertimbangannya

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Sementara itu, dari sisi pengelolaan uang rupiah, Uang Kartal Yang Diedarkan (UYD) tumbuh 9,79 persen secara yoy  menjadi Rp 1.112,22 triliun pada Februari 2025.

"Stabilitas sistem pembayaran tetap terjaga, ditopang oleh infrastruktur yang stabil dan struktur industri yang sehat," imbuhnya.

Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo

Buka Ruang Turunkan Suku Bunga Acuan, Gubernur BI: Sabar Dulu

Gubernur Bank Indonesia (BI) membuka ruang penurunan suku bunga acuan atau BI Rate pada tahun ini.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2025