Syarat Daftar BUMN Disebut Mirip Spek Nabi, Bikin Netizen Geram!

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Resmi Dibuka 7 Maret
Sumber :
  • Dok. FHCI BUMN

Jakarta, VIVA – Baru-baru ini, media sosial dihebohkan dengan persyaratan rekrutmen di salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang dinilai terlalu tinggi hingga disebut netizen sebagai "spek Nabi dan para sahabatnya." Unggahan video dari akun TikTok @sadboy.oii memperlihatkan syarat yang dinilai sulit dan eksklusif bagi pelamar.

Terima Kunjungan Dubes Australia, Erick Thohir Buka Peluang Investasi Produk Susu dan Daging

Lowongan yang menjadi perbincangan ini adalah untuk posisi Risk Management Junior Officer di PT Semen Indonesia (Persero) Tbk dengan penempatan di Nusa Tenggara Timur. Dalam deskripsi pekerjaan, kandidat diharapkan mampu:

Viral Rekrutmen BUMN 2025 Wajib Lulusan 10 Kampus Terbaik di Indonesia

Photo :
  • Tangkapan Layar Instagram @mood.jakarta
BNI Tambah Alokasi Mudik Gratis 2025 Dua Kali Lipat, Mudahkan Masyarakat ke Jawa dan Sumatera
  • Memfasilitasi identifikasi dan evaluasi risiko perusahaan.
  • Mengkoordinasikan aktivitas Enterprise Risk Management (ERM).
  • Mengembangkan dan mempertahankan kerangka kerja ERM.
  • Lebih diutamakan bagi yang memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidangnya.
  • Penempatan di PT Semen Kupang Indonesia.
  • Lokasi kerja di Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Namun, yang paling menuai perhatian adalah persyaratan tambahan yang dianggap netizen tidak masuk akal, yaitu:

Ifan Seventeen Diangkat Jadi Dirut PFN, Kementerian BUMN Kasih Penjelasan
  1. Lulusan dari 10 besar universitas terkemuka di Indonesia.
  2. Harus bisa multi-tasking dan memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi multi-skilled.
  3. Bersifat agile dan adaptif.

Logo baru Kementerian BUMN

Photo :
  • Istimewa

Unggahan ini langsung diserbu komentar dari warganet yang merasa persyaratan tersebut terlalu berat dan hanya menguntungkan segelintir orang. 

“emang gak ada kesempatan buat freshgrsduate???? ini cuma buat kerabat dekat pegawai BUMN aja ya adik adik.”

“Lulusan NUS, NTU, Harvard tidak bisa daftar soalnya syarat lulusan 10 besar universitas terkemuka di Indonesia.”

“Bukan Lulusan 10 universitas terkemuka emg gak butuh makan? Gak boleh cari kerja?”

Rekrutmen BUMN 2025 Sudah Dibuka

Di tengah polemik ini, pendaftaran rekrutmen BUMN 2025 tetap berjalan sesuai jadwal. Berikut adalah rangkaian seleksinya:

  • Registrasi Online: 7 – 16 Maret 2025
  • Pendaftaran Lowongan: 10 – 16 Maret 2025
  • Pengumuman Administrasi: Minggu ke-2 April 2025
Viral Rekrutmen BUMN 2025 Wajib Lulusan 10 Kampus Terbaik di Indonesia

Viral Rekrutmen BUMN 2025 Wajib Lulusan 10 Kampus Terbaik di Indonesia, Netizen Heboh!

Media sosial tengah dihebohkan dengan kabar rekrutmen Badan Usaha Milik Negara (BUMN) 2025 yang disebut-sebut hanya menerima lulusan dari 10 kampus terbaik.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025