Daftar Harga Pangan 17 Februari 2025: Bawang Putih hingga Daging Sapi Naik

Harga daging sapi di Pasar Induk Pringsewu Lampung
Sumber :
  • Pujiansyah

Jakarta, VIVA – Harga komoditas pangan beberapa terpantau mengalami kenaikan. Komoditas ini diantaranya bawang putih, cabai merah besar, hingga daging sapi

Daftar Harga Pangan 19 Maret 2025: Bawang, Cabai Rawit, hingga Minyak Goreng Naik

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS) oleh Bank Indonesia, Senin, 17 Februari 2025 harga bawang merah Rp 850 menjadi Rp 36.400 per kg. Sedangkan harga bawang putih naik Rp 150 menjadi Rp 44.700 per kg.

Lalu, harga beras kualitas bawah I turun Rp 100 menjadi Rp 13.900 per kg, dan harga beras kualitas medium I turun Rp 150 menjadi Rp 15.150 per kg. 

Mendag Tegaskan Gak Bakal Beri izin Impor Beras Tahun Ini

Bawang Putih

Photo :
  • istockphoto.com

Pun harga beras kualitas super I turun Rp 150 menjadi Rp 16.500 per kg. Namun, harga cabai merah besar naik sebesar Rp 200 menjadi Rp 55.700 per kg,

Daftar Harga Pangan 17 Maret 2025: Bawang hingga Cabai Rawit Naik

Selanjutnya, harga cabai merah keriting turun Rp 3.300 menjadi Rp 52.750 per kg, harga cabai rawit hijau turun Rp 2.000 menjadi Rp 61.000 per kg, dan harga cabai rawit merah turun Rp 100 menjadi Rp 68.650 per kg.

Pedagang daging ayam di pasar tradisional.

Photo :
  • VIVA/Adi Suparman.

Adapun harga daging ayam ras turun di angka Rp 350 menjadi Rp 35.850 per kg. Tetapi harga daging sapi kualitas I naik Rp 50 menjadi Rp 138.700 per kg, dan harga daging sapi kualitas II naik Rp 350 menjadi Rp 130.350 per kg.

Berikutnya, harga telur ayam ras turun turun Rp 50 menjadi Rp 18.400 per kg, gula pasir kualitas premium turun Rp 50 menjadi Rp 19.550 per kg, dan gula pasir lokal turun Rp 150 menjadi Rp 18.400 per kg.

Kemudian, harga minyak goreng curah turun Rp 150 menjadi Rp 18.500 per kg, serta harga minyak goreng kemasan turun Rp 50 menjadi Rp 21.950 per kg.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya