Summarecon Crown Gading Jual Hunian Baru Mulai Rp 1,9 Miliar, Intip Konsepnya

Summarecon Crown Gading.
Sumber :
  • Dokumentasi Summarecon.

Jakarta, VIVA – PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) melalui proyek Summarecon Crown Gading, kembali meluncurkan produk properti terbaru Vanica Residence yang berkonsep arsitektur modern tropis dan elegan.

Masjid Lippo Cikarang 2 Diresmikan Seluas 2.000 Meter Persegi

Executive Director Summarecon Agung, Magdalena Juliati menjelaskan, produk hunian Vanica Residence hadir dengan dua ukuran, yaitu 7x13 dan 9x13.

"Keduanya dilengkapi pilihan 2 dan 3 lantai, dengan penggunaan bahan material yang elegan dan berkualitas," kata Magdalena dalam keterangannya, Selasa, 12 November 2024.

Bikin Konstruksi Rumah Lebih Cepat, Anak Usaha Semen Merah Putih Luncurkan Beton Modular Pracetak

Dia merinci, desain rumah Vanica Residence ini bergaya arsitektur modern tropis dengan atap asimetris yang trendy, elegan dan natural. Kemudian dihiasi dengan bidang vertikal unsur kayu, yang dapat menciptakan kesan grand pada muka bangunan.

Summarecon Crown Gading.

Photo :
  • Dokumentasi Summarecon.
Sambangi KPK Hari Ini, Maruarar Sirait: Kami Minta Bantuan Buat Sistem Pencegahan Korupsi

Pemilihan material untuk fasad dengan motif dekoratif batu alam memberikan statement bangunan modern alami, sekaligus menonjolkan kemewahan dan keindahan pada sebuah bangunan.

"Untuk menambah nilai pada elemen arsitektur, dihadirkan balkon (ruang terbuka di luar ruang) yang dapat memberikan added-value secara fungsi dan juga menambah estetika pada bangunan," ujar Magdalena.

Dilengkapi dengan clubhouse eksklusif bagi penghuni klaster dengan berbagai fasilitas seperti ruang multifungsi dan area kolam renang terbuka. Fasilitas yang dihadirkan lainnya, yaitu taman bermain anak-anak, ruang multifungsi, taman komunal, gerbang dengan face recognition system, serta keamanan 24 jam dengan CCTV. 

"Hunian terbaru dari Summarecon Crown Gading ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 1,9-Rp 3,7 miliar, dengan pendaftaran dimulai dari tanggal 14 November sampai 4 Desember 2024 dan akan di-launching untuk pemilihan unit pada 7 Desember 2024," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya