IHSG Bangkit pada Penutupan Sesi I, Simak 6 Saham Torehkan Penguatan Jumbo

Papan pergerakan IHSG (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • VIVAnews/M Ali Wafa

Jakarta, VIVA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil menguat pada penutupan perdagangan paruh pertama, Kamis siang, 31 Oktober 2024. Lonjakan indeks menjadi pertama kali sekaligus menutup tren koreksi yang berlangsung selama enam hari beruntun.

IHSG Ditutup Amblas 0,55 Persen saat 10 Saham Kompak Melambung Tinggi

IHSG menguat sebesar 0,19 persen atau 14,12 poin ke level 7.583,97. Pada Rabu (30/10/2024), indeks berakhir di zona 7.569,85 setelah tergerus sebanyak 36,75 poin atau 0,48 persen imbas investor asing masih melakukan penjualan bersih (net sell) saham hingga Rp 1,42 triliun.

Pergeseran indeks ke zona hijau beriringan dengan menguatnya sejumlah sektor saham. Sektor energi menguat paling besar yakni 1,04 persen.

IHSG Menguat pada Sesi I, Saham KETR hingga POLU Melejit

Lonjakan juga melanda sektor konsumer primer sebanyak 0,96 persen, sektor keuangan sebanyak 0,54 persen, sektor industri 0,43 persen dan sektor infrastruktur sebesar 0,10 persen. Sayangnya, sektor material dasar, kesehatan, teknologi, dan transportasi masih mengalami koreksi.

Ilustrasi Investasi Online

Photo :
  • pexels.com/AlphaTradeZone
IHSG Diprediksi Rebound, Simak Rekomendasi Saham dari Analis

Bangkitnya IHSG juga mendapat sokongan dari sejumlah emiten saham yang berhasil membukukan lompatan harga yang mengesankan. Perolehan kenaikan berkisar dari 24-34 persen bahkan beberapa diantaranya melesar sampai auto reject atas (ARA).

6 Saham Kinclong pada Penutupan Sesi I

PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO)

Saham GPSO menguat sebesar 34,72 persen sehingga emiten terbang ke level 194. Emiten membukukan lompatan harga paling tinggi pada sesi I dan berstatus ARA.

PT Central Omega Resources Tbk (DKFT)

Bijih nikel mentah yang siap diolah menjadi feronikel (Foto Ilustrasi).

Photo :
  • Antara

Saham DKFT mencetak ARA karena berhasil membukukan kenaikan mengesankan sebanyak 34,21 persen menjadi 204.

PT Perdana Bangun Pusaka Tbk (KONI)

ARA juga menyambangi saham KONI yang melesat sebesar 24,71 persen sampai menyentuh level 1.085.

PT Jakarta International Hotels & Development TbK (JIHD)

Saham JIHD berada 24,59 persen lebih tinggi dari pembukaan pasar. Emiten berhasil mengunci posisi di level 760.

PT Fortune Indonesia Tbk (FORU)

Saham FORU melambung sebesar 24,74 persen ke area 6.075.

PT Golden Flower Tbk (POLU)

Saham POLU turut berkontribusi menopang laju indeks dengan mencatat lompatan hanya sebesar 24,41 persen menjadi 790.

Artikel ini telah tayang di InvestorTrust.id dengan judul, "IHSG Sesi I Akhirnya Ditutup Rebound, 6 Saham Ini Melesat sampai ARA."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya