Berangkat ke Akmil Magelang Naik Hercules, Erick Thohir: Tegang Tapi Seru!

Menteri BUMN Erick Thohir di Kertanegara, Jaksel.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengikuti kegiatan pembekalan menteri Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang pada Kamis, 24 Oktober 2024. 

Timnas Indonesia Dibantai Jepang 4-0, Erick Thohir: Saya Akan Mundur Sebagai Ketua PSSI

Adapun seluruh menteri menumpangi pesawat C-130J Super Hercules A-1340 milik TNI Angkatan Udara dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Erick Thohir menyebut baru pertama kali menaiki pesawat milik TNI Angkatan Udara itu. Ia juga mengaku tegang saat menaiki pesawat hercules.

Kata Erick Thohir Pasca Kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang: Saya Minta Maaf…

"Pengalaman pertama naik Hercules, seru tapi ada tegangnya juga. Bismillah, semoga lancar sampai Magelang untuk ikut pembekalan di Akademi Militer," kata Erick Thohir melalui akun Instagram pribadinya @erickthohir, Kamis, 24 Oktober 2024.

Para menteri Kabinet Merah Putih menaiki pesawat C-130 J Super Hercules TNI AU

Photo :
  • Antara
Irfan Setiaputra Pamit, Titip Pesan untuk Dirut Garuda Indonesia yang Baru

Dalam unggahannya, Erick memperlihatkan beberapa menteri lain yang duduk di dekatnya, termasuk Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani. 

"Pak Rosan, hidup kita serius sekali sekarang. Penuh ketegangan karena belum pernah naik Hercules," kata Erick.

Diketahui, Presiden Prabowo mengatakan bakal mengajak para Menteri Kabinet Merah Putih ke Magelang untuk melaksanakan beberapa hari pembekalan dan koordinasi-koordinasi di kawasan Akademi Militer.

Prabowo menilai hal itu akan membawa banyak manfaat. Ia menyebut Indonesia lahir dengan perjuangan semangat proklamasi. Maka itu, ujian proklamasi berada di daerah-daerah di mana pejuang-pejuang melaksanakan perebutan kemerdekaan secara fisik.

“Dan daerah Magelang merupakan suatu sentra perlawanan kita terhadap penjajah mulai ratusan tahun dikenal sebagai darah perjuangannya Pangeran Diponegoro di antara 5 gunung itu saya kira cukup membawa suatu aura tradisi keberanian, tradisi heroisme, tradisi cinta Tanah Air,” kata Prabowo saat Sidang Kabinet Paripurna pertama di Kantor Presiden pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Sementara itu, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi mengatakan para Menteri Kabinet Merah Putih akan digembeleng oleh Presiden Prabowo di Magelang, Jawa Barat. Namun, ia mengatakan semua menteri tidak perlu takut untuk mengikuti pembekalan oleh Presiden Prabowo di Akmil Magelang.

“Tapi beliau bilang tidak usah takut, ini bukan ospek atau militerisme. Ini untuk kebersamaan, keguyuban, untuk melakukan team building dan untuk melakukan koordinasi-koordinasi antar kementerian dan lembaga,” kata Hasan dikutip Kamis, 24 Oktober 2024.

Menurut dia, alasan Presiden Prabowo menggembeleng para pembantunya dalam kabinet di Magelang itu untuk memetik hikmah sebagai satu simbol perjuangan, simbol heroisme. Sehingga, kata dia, Prabowo ingin para menterinya harus patriotik.

“Oleh karena itu, memang Kabinetnya dinamakan sebagai Kabinet Merah Putih. Karena patriotisme harus menjadi inti dari perjuangan Kabinet ini,” jelas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya