Profil Ray Dalio Crazy Rich Berharta Rp218 Triliun yang Beri Pembekalan Calon Menteri Prabowo

Ray Dalio sosok crazy rich yang beri pembekalan calon menteri Prabowo
Sumber :
  • Bloomberg

Jakarta, VIVA – Inilah profil Ray Dalio, seorang “crazy rich" dengan kekayaan mencapai Rp218 triliun, yang menjadi narasumber pembekalan calon menteri dalam kabinet presiden terpilih, Prabowo Subianto. Acara ini berlangsung di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu,16 Oktober 2024.

Makan Bergizi Gratis Dimulai Besok, 190 Dapur Siap Beroperasi

Ray Dalio mengisi acara pembekalan tersebut secara daring. Informasi tersebut dibagikan oleh Dito Ariotedjo, salah satu calon kabinet Prabowo, melalui akun Instagramnya. "Hambalang Retreat," kata Dito dalam unggahannya di Instagram, seperti dikutip pada Kamis, 17 Oktober 2024.

Sosok Ray Dalio sendiri mengundang perhatian banyak pihak karena dia dikenal sebagai salah satu tokoh investasi paling berpengaruh di dunia. Dalam pembekalan tersebut, Dalio membawakan materi bertema "Why Nations Succeed & Fail" yang membahas tentang faktor-faktor yang menentukan kesuksesan sebuah negara.

Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia yang Bakal Berpengaruh di 2025

Profil Ray Dalio 


Ray Dalio lahir pada 8 Agustus 1949 di Queens, New York, dalam keluarga kelas menengah. Perjalanan kariernya dimulai dari pekerjaan paruh waktu, dan minatnya terhadap pasar keuangan mulai tumbuh saat bekerja sebagai caddy. 

Prabowo Allocates IDR 4.7 Trillion for Free Health Check-ups

Di sana, dia bertemu dengan para profesional Wall Street seperti George Leib dan istrinya. Pada usia 12 tahun, Dalio membeli saham pertamanya di Northeast Airlines, yang kemudian nilainya meningkat tiga kali lipat setelah merger. Pengalaman ini menyalakan gairahnya dalam dunia investasi, yang akhirnya membawanya bekerja di sebuah firma perdagangan.

Dia lalu mendirikan Bridgewater Associates, sebuah perusahaan yang mengelola dana para investor dengan total aset mencapai US$112 miliar atau setara Rp1.745 triliun menurut Forbes. Kesuksesan Dalio di dunia investasi membuatnya menjadi salah satu orang terkaya di dunia, dengan total kekayaan mencapai US$14 miliar atau sekitar Rp218 triliun per 16 Oktober 2024.

Di dunia investasi, Ray Dalio dikenal dengan pendekatannya yang berbasis data. Dalio juga merupakan penulis buku terkenal berjudul "Principles" yang menjelaskan pendekatan filosofisnya terhadap kehidupan dan bisnis. 

Buku tersebut menjadi panduan bagi banyak orang dalam mengambil keputusan finansial dan bisnis. Sementara itu, Bridgewater Associates, perusahaan yang didirikan oleh Dalio, juga telah menjadi salah satu hedge fund terbesar di dunia. 

Perusahaan tersebut bahkan dikenal dengan analisis pasar yang mendalam dan strategi investasi yang inovatif. Dalio juga kerap membagikan pandangannya tentang dinamika ekonomi global melalui tulisan-tulisannya, yang selalu dinantikan oleh para pelaku pasar dan investor.

Sebagai sosok yang sangat berpengaruh di dunia investasi dan bisnis, Ray Dalio tidak hanya mencuri perhatian. Tetapi, materi yang dibagikan Dalio dalam pembekalan calon menteri kabinet Prabowo Subianto, diharapkan juga dapat membantu berkontribusi untuk membentuk kebijakan yang efektif demi masa depan Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya