Raditya Dika Terapkan 4% Rule, Aturan 80-20 Juga Efektif Capai Financial Freedom

Raditya Dika
Sumber :
  • Instargram/@raditya_dika

Jakarta, VIVA – Raditya Dika sukses mencapai kebebasan finansial di usia 35 tahun dengan mengadopsi strategi keuangan 4% rule. Selain itu, Anda juga dapat menerapkan aturan 80-20 atau yang dikenal prinsip Pareto, apa itu?

Komisi III DPR Tegaskan Perlu Evaluasi Aturan Penggunaan Senpi

Pada kesempatan podcast di kanal Youtube Agatha Chelsea, komika kondang itu mengklaim dirinya sudah mempunyai dana pensiun yang dialokasikan dalam instrumen investasi. Raditya Dika mengatakan uang tersebut tidak akan habis yang artinya sudah berhasil mencapai financial freedom.

"Jadi aku udah financial free dari 2019. Dari umur 21 udah punya angka itu (target dana pensiun) jadi taro-taro terus," ujar Raditya Dika yang dikutip dari berita VIVA, Selasa 8 Oktober 2024.

Genjot Petumbuhan Ekosistem Perumahan, BTN dan MCI Jalin Kerja Sama Investasi

Raditya Dika yakin bisa hidup dengan kondisi ekonomi yang stabil lantaran menerapkan 4% rule. Di mana hanya akan mengambil 4 persen per tahun dari jumlah dana pensiunnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

Raditya Dika Bagikan Tips Keuangan untuk Gen Z

Photo :
  • YouTube: Agatha Chelsea
OJK Terbitkan POJK Baru, Atur Pengalihan Utang Bank Umum hingga BPR

Sementara, selisih keuntungan dari imbal hasil (return) investasi digunakan untuk menutupi inflasi. Alhasil, uangnya tetap utuh bahkan bertambah perlahan dari waktu ke waktu.  

Misalnya investasi reksa dana pendapatan tetap dan obligasi memberikan return 7 persen per tahun. Sebanyak 4 persen untuk kebutuhan dan 3 persennya menambal penurunan nilai tukar akibat inflasi.

Prinsip Pareto atau aturan 80-20 bisa menjadi alternatif untuk merealisasikan financial freedom. Konsep dasarnya bahwa 80 persen kekayaan berasal dari 20 persen usaha yang Anda lakukan.

Strategi keuangan ini sudah lumrah diadopsi pada bidang bisnis, ekonomi, maupun finansial perorangan. Namun, implementasi aturan 80-20 terhadap keuangan pribadi mengalami modifikasi.

Dikutip dari Money Control pada Jumat 11 Oktober 2024, prinsip Pareto menyatakan 80 persen kesuksesan finansial berkorelasi dengan 20 persen kebiasaan Anda dalam menggunakan uang dalam kehidupan sehari-hari yang berdampak pada kesehatan ekonomi individu secara keseluruhan. 

Sama seperti aturan 4 persen, identifikasi pengeluaran selama sebulan menjadi hal penting dalam mempercepat mencapai financial free. Prinsip Pareto menekankan bahwa pengeluaran bulanan tidak boleh lebih dari 20 persen dari jumlah pendapatan.

Di samping pengeluaran, kebiasaan yang termasuk dalam kategori 20 persen meliputi kewajiban utang, investasi, dan dana darurat. Hal ini tentu kembali kepada tujuan finansial masing-masing individu.

Artinya, Anda tidak harus meniru apa yang Raditya Dika dengan menerapkan 4% rule tetapi bisa mengimplementasikan strategi lain seperti aturan 80-20 ini. Terlepas dari itu, konsistensi Raditya Dika dalam membangun dana pensiun patut menjadi inspirasi dan motivasi untuk mewujudkan kebebasan finansial.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya