PP Properti Kasih Bukti Kapasitas Kawasan Terpadunya di Bekasi Gelar Event Besar

PP PRoperti.
Sumber :
  • Dokumentasi PP Properti.

Jakarta, VIVA – PT PP Properti Tbk (PPRO) yang merupakan anak usaha PTPP (Persero), membuktikan diri telah membangun kawasan ideal untuk berbagai kegiatan besar berskala besar. Salah satunya di kawasan terpadu Grand Kamala Lagoon yang  kembali dipercaya menjadi tuan rumah putaran ke-5 MLDSPOT Autokhana 2024.

Kisah Inspiratif Endry Lee, Dari Passion Hingga Sukses di Dunia Event Organizer Internasional

Berlokasi yang berada di Bekasi, Jawa Barat itu, Bunderan Lagoon yang disulap menjadi arena balap slalom berstandar nasional. Kegiatan serupa juga telah dilakukan pada pada tahun 2023.

"Acara yang diselenggarakan oleh Genta Autosport selaku penyelenggara olahraga otomotif telah mempertemukan lebih dari 150 pembalap terbaik dari seluruh Indonesia," kata VP Corporate Secretary PPRO, Afrilia Pratiwi dalam keterangan di Jakarta, Senin, 7 Oktober 2024.

5 Event Menarik di 2025 yang Wajib Diikuti, Buruan Ambil Cuti!

Dibangun di atas lahan seluas 29 hektare dengan konsep The First CBD with Floating City Concept, kawasan ini tidak hanya menawarkan hunian dan investasi yang strategis. Tetapi juga infrastruktur yang mendukung aktivitas olahraga, seperti jalur lari yang nyaman, luas dan pemandangan danau yang menenangkan.

[dok. Humas PP Properti Tbk]

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Program 3 Juta Rumah, Menteri Ara Minta Perumnas Garap Lahan di Pulogebang Jadi Hunian Rakyat

Kawasan ini juga memiliki akses yang sangat strategis, hanya beberapa menit dari Gerbang Tol Bekasi Barat dan dikelilingi oleh berbagai fasilitas lengkap, seperti sekolah internasional, rumah sakit, pusat perbelanjaan dan akses ke Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta.

“Sebagai pusat aktivitas dan tempat tinggal yang modern, Grand Kamala Lagoon memberikan pengalaman hidup dan rekreasi yang sehat dan berkelanjutan,” tambahnya.

Sebagai informasi, kejuaraan tahunan ini terdiri atas 6 putaran yang digelar di berbagai kota sejak Juni lalu hingga November 2024. MLDSPOT Autokhana 2024 tidak hanya mempertemukan para penggemar otomotif dan pembalap profesional, tetapi juga menyuguhkan suasana penuh adrenalin bagi masyarakat umum, khususnya warga Bekasi dan sekitarnya di mana dapat mengikuti kegiatan tersebut tanpa dipungut tiket masuk.

Ajang MLDSPOT pada tahun 2024 ini menjadi berbeda dengan tahun sebelumnya di mana pada tahun ini menghadirkan Autokhana Class, sebuah kelas baru yang terbuka bagi siapa saja yang berusia 18 tahun ke atas.

"Ajang ini bukan hanya sekadar ajang adu kecepatan, melainkan juga memberikan ruang bagi para penggemar otomotif untuk berkumpul, bertukar ide, dan merayakan kecintaan mereka terhadap dunia otomotif dalam suasana kompetitif namun penuh kegembiraan," kata Afrilia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya