Jadi Waketum Kadin bidang Parekraf, Raffi Ahmad: Terima Kasih Pak Anindya Bakrie

Ketua Umum Kadin Indonesia, Anindya Bakrie, saat mengumumkan jajaran pengurus Kadin Indonesia periode 2024-2029, di Menara Kadin, Jakarta Selatan, Senin, 7 Oktober 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta, VivaRaffi Ahmad resmi menjabat sebagai Wakil Ketua Umum (Waketum) Kadin bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) periode 2024-2029. Raffi resmi berada di kepengurusan Ketua Umum Kadin Indonesia, Anindya Bakrie.

Anindya Bakrie Bakal Dikukuhkan Sebagai Ketua Umum dalam Munas Kadin Indonesia Besok

Saat ditemui di Menara Kadin, Raffi mengaku sangat senang dan mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Kadin Indonesia, Anindya Bakrie, atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya tersebut.

"Terima kasih pastinya kepada Pak Anindya Bakrie selaku Ketua Umum Kadin, yang sudah mempercayakan kami," kata Raffi di Menara Kadin, Jakarta Selatan, Senin, 7 Oktober 2024.

Setelah Viral Mobil RI 36 Raffi Ahmad Pamer Mobil Baru

Logo Kadin Indonesia.

Photo :
  • istimewa

Dengan berada di bawah komando Bobby Gafur Umar selaku Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Investasi, Hilirisasi, dan Lingkungan Hidup Kadin Indonesia, Raffi mengaku sangat berterima kasih karena dipercaya untuk mengemban amanah tersebut.

Gak Melulu Sukses, Ini 7 Bisnis Raffi Ahmad yang Sudah Bangkrut

"Di sini saya, Raffi Ahmad dan Pak Bobby, kami dipercayakan, kalau saya selaku Wakil Ketua Umum Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif," ujarnya.

Raffi menegaskan bahwa kalangan pengusaha siap bersinergi dengan pemerintah, dan meyakini bahwa sinergi antara pengusaha dengan pemerintah akan semakin baik setelah Prabowo-Gibran resmi dilantik.

"InsyaAllah nanti setelah Pak Prabowo dan Mas Gibran dilantik, pasti sinergi kita juga akan lebih baik. Mudah-mudahan Mas Anin juga bisa terus menjembatani apa yang memang diinginkan terbaik," kata Raffi.

Mengenai program-program yang akan diusungnya di jabatan baru tersebut, Raffi mengaku saat ini pihaknya masih berupa untuk menyiapkan mengenai hal itu.

"Kita baru akan susun program di Kadin secara rinci usai pergantian pemerintahan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya