Daftar Harga Pangan 4 Oktober 2024: Beras hingga Daging Sapi Naik

Ilustrasi harga pangan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

Jakarta, VIVA - Mayoritas harga pangan terpantau naik. Komoditas yang naik di antaranya beras, bawang putih, bawang merah, cabai merah keriting, cabai rawit merah, daging sapi murni, hingga telur ayam.

Daftar Harga Pangan 3 Oktober 2024: Bawang Putih hingga Daging Ayam Naik

Berdasarkan panel harga pangan, Badan Pangan Nasional (Bapanas) Jumat, 4 Oktober 2024 harga beras premium naik Rp 40 menjadi Rp 15.540 per kilogram (kg). Kemudian harga beras medium tercatat naik Rp 20 menjadi Rp 13.590 per kg.

Juga harga komoditas bawang putih bonggol naik Rp 50 menjadi Rp 39.810 per kg. Dan harga bawang merah naik Rp 120 menjadi Rp 28.340 per kg.

Daftar Harga Pangan 2 Oktober 2024: Bawang Putih hingga Daging Sapi Naik

Ilustrasi daging sapi

Photo :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

Pun, harga cabai merah keriting naik Rp 220 menjadi Rp 31.310 per kg. Dan harga komoditas cabai rawit merah naik Rp 490 menjadi Rp 44.790 per kg.

Daftar Harga Pangan 1 Oktober 2024: Bawang hingga Daging Naik

Begitu pula harga daging sapi murni naik Rp 150 menjadi Rp 135.060 per kg. Namun, harga daging ayam ras turun Rp 140 menjadi Rp 34.320 per kg

Sedangkan harga komoditas telur ayam ras naik sebesar Rp 30 menjadi Rp 28.470 per kg. Dan harga gula konsumsi stabil di angka Rp 17.920 per kg.

Adapun harga komoditas minyak goreng kemasan sederhana turun Rp 100 menjadi Rp 18.120 per liter. Serta harga minyak goreng curah stabil di angka Rp 16.390 per liter.

Dirjen Perkebunan menggelar Rakor Peningkatan Produksi Padi Nasional

Kementan Atur Strategi dan Gerak Cepat PAT di Kalteng, Demi Tingkatkan Produksi Padi Nasional

Kementerian Pertanian terus mendorong percepatan tanam padi dan pompanisasi demi mengantisipasi krisis pangan dan menuju kedaulatan pangan.

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2024