Daftar Harga Pangan 2 Oktober 2024: Bawang Putih hingga Daging Sapi Naik

Ilustrasi Harga Pangan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Jakarta, VIVA - Harga beberapa komoditas pangan terpantau mengalami kenaikan. Komoditas tersebut di antaranya beras medium, bawang putih, bawang merah, cabai merah keriting, cabai rawit merah, hingga daging sapi.

Kejar Target Swasembada Sesingkat-singkatnya, Prabowo Perkuat Kolaborasi dengan Brasil

Berdasarkan panel harga pangan, Badan Pangan Nasional (Bapanas) Rabu, 2 Oktober 2024 harga beras premium stabil di angka Rp 15.540 per kilogram (kg). Dan harga beras medium tercatat naik Rp 30 menjadi Rp 13.580 per kg. 

Juga harga komoditas bawang putih bonggol naik Rp 260 menjadi Rp 28.470 per kg. Serta harga bawang merah naik Rp 260 menjadi Rp 28.470 per kg. 

Bahan Pokok Bakal Ikut Terdampak Kenaikan PPN Jadi 12% Meski Dikecualikan, Begini Penjelasannya

Ilustrasi- Pedagang cabai merah di pasar.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

Lalu, harga cabai merah keriting naik Rp 780 menjadi Rp 32.010 per kg. Dan harga komoditas cabai rawit merah naik Rp 440 menjadi Rp 44.990 per kg. 

Daftar Harga Pangan 18 November 2024: Bawang hingga Telur Ayam Naik

Selanjutnya, harga daging sapi murni naik Rp 820 menjadi Rp 135.600 per kg. Sedangkan harga daging ayam ras turun Rp 80 menjadi Rp 34.430 per kg. 

Pun, harga komoditas telur ayam ras turun Rp 40 menjadi Rp 28.450 per kg. Dan harga gula konsumsi turun Rp 30 menjadi Rp 17.900 per kg. 

Berikutnya, harga komoditas minyak goreng kemasan sederhana turun Rp 40 menjadi Rp 18.180 per liter. Sedangkan harga minyak goreng curah naik Rp 10 menjadi Rp 16.340 per liter.

Khofifah-Emil Dardak.

Khofifah-Emil Beberkan Strategi Jadikan Jatim Gerbang Baru Nusantara

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak berjanji jadikan jatim gerbang baru nusantara.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024