Genjot Keuangan Daerah, Gubernur BI Minta Perbankan Daerah Lakukan Ini

Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Jakarta, VIVA – Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo meminta agar peran perbankan daerah ditingkatkan. Hal itu penting dilakukan untuk meningkatkan kapasitas dalam pelayanan ekonomi dan keuangan daerah.

KPU Ungkap Ketersediaan Jaringan Internet Masih Jadi Kendala Pilkada Serentak di Sejumlah Daerah

Hal ini disampaikan Perry dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) Tahun 2024.

"Pada level di daerah bagaimana peran perbankan termasuk perbankan di daerah juga perlu terus ditingkatkan, agar meningkatkan kapasitas dalam pelayanan ekonomi dan keuangan daerah," ujar Perry di Hotel Kempinski, Jakarta, Senin, 23 September 2024.

Cara Ini yang Menurut Legislator Demokrat Fathi Bisa Cegah Masyarakat Terjerat Pinjol Ilegal

Ilustrasi perbankan.

Photo :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

Perry melanjutkan, tantangan ke depan tidaklah mudah salah satunya, penciptaan lapangan kerja. Hal itu dilakukan agar Indonesia terhindar dari middle income trap.

Perbankan Ditegaskan Perlu Aturan Turunan Akselerasi Hapus Tagih Utang Petani hingga Nelayan

"Ke depannya 70 persen dari demografi kita yang milenial Itu bisa menciptakan lapangan kerja dan juga kita terhindar dari middle income trap," jelasnya.

Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Selain itu, Perry menyebut adanya perkembangan demografi penting untuk dicermati, agar tantangan bonus penduduk usia muda dapat dioptimalkan.

"Di sisi lain tentu saja pesatnya perkembangan digitalisasi juga perlu kita respon dengan manajemen risiko cyber dan perlindungan data pribadi," imbuhnya.

Penandatanganan Kerja Sama bank bjb dengan PT Kliring Berjangka Indonesia

bank bjb Terus Perkuat Bisnis, Kini Jadi BPD Pertama Penyimpan Dana Margin di Indonesia

Kerja sama ini menjadi langkah strategis memperluas ekosistem bisnis kedua belah pihak, khususnya pemanfaatan produk, jasa dan layanan perbankan yang saling menguntungkan

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024