Jurus BKI Tingkatkan Kualitas Usaha Perkapalan di RI

Workshop Coating in Shipbuilding yang digelar lead Holding BUMN Jasa Survei, PT BKI
Sumber :
  • Dok. BKI

Jakarta, VIVA – PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) atau PT BKI sebagai Lead Holding BUMN Jasa Survei, 'IDSurvey' menggelar Workshop Coating in Shipbuilding kepada pelaku bidang usaha perkapalan di Ballrom Ali Sadikin, Gedung Utama BKI. Ini dilakukan dalam rangka sosialisasi persyaratan serta pengujian cat pada bidang perkapalan.

Asosiasi Lintas Sektor Kompak Tolak Aturan Produk Tembakau, Ini Tuntutannya

PT BKI diketahui mendapatkan penugasan dalam pengembangan industri cat Indonesia yaitu mengenai sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang berfokus pada bidang perkapalan.

BKI dan Sucofindo diharapkan berkomitmen dalam meningkatkan performa dan kualitas dalam menjamin keselamatan semua komponen perkapalan termasuk cat. Hal ini disampaikan VP Material Komponen PT BKI, Munir. Ia berharap pelaku usaha akan lebih paham terkait detail cat.

Bisa Bikin Investor Hengkang, Pemerintah Didorong Awasi Ketat Permenperin Soal TKDN

“Mudah-mudahan ini memberikan manfaat, pemahaman yang lebih detail terkait cat karena akan dijelaskan secara gamblang, selain itu bisa saling sharing pada sesi diskusi nanti,” ujar dikutip dalam keterangan tertulis, Senin, 9 September 2024.

PT Biro Klasifikasi Indonesia (BKI), lead Holding BUMN Jasa Survei saat mendapatkan Statement of Compliance (SoC) QSCS.

Photo :
  • Dok. PT BKI
Dampingi UMKM Hadapi Hukum Bisnis, PNM Bentuk Asosiasi Advokat Usaha

Turut hadir Deputi Direktur Manajemen Klasifikasi BKI, Arief Budi Permana, Dewan Pengawas Asosiasi Produsen Cat Indonesia, Yudirzal, Sekretaris Umum Asosiasi Produsen Cat Indonesia, Markus Winarto, serta Kepala Bagian Laboratorium Kimia Sucofindo, Yuli Purwanto .

Deputi Direktur Manajemen Bisnis Klasifikasi BKI, Arief mengatakan, terkait shipbuilding, pihaknya telah mendapatkan kesempatan untuk pengawasan kapal terbesar di PT PAL.\

“Memang coating ini adalah penting terkait keselamatan, IMO (International Maritime Organization) pun juga begitu. Dalam perkembangan saat ini, banyak produsen coating di Indonesia yang sudah tumbuh dan sudah disertifikasi BKI. Ini membanggakan karena bukan hanya internasional tetapi juga nasional. Jadi, harapan kami dengan BKI, safety menjadi faktor utama sebagai penjamin bahwa kapal harus beroperasi dengan aman,” tutupnya.

Logo Kadin Indonesia.

Demi Netralitas, Kadin Daerah dan ALB Desak Munaslub Segera Digelar

Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Daerah dan Anggota Luar Biasa (ALB) Kadin mendesak segera digelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).

img_title
VIVA.co.id
13 September 2024